Ajakan Ganjar Pranowo Nyanyikan Indonesia Raya di Hari Kebangkitan Nasional Direspon Warga Jateng

- 20 Mei 2021, 13:06 WIB
Seluruh ASN di lingkup Pemprov Jateng menghentikan aktivitas sementara untuk berdiri dan menyanyikan Indonesia Raya bersama-sama saat Peringatan Hari Kebangkitan Nasional.
Seluruh ASN di lingkup Pemprov Jateng menghentikan aktivitas sementara untuk berdiri dan menyanyikan Indonesia Raya bersama-sama saat Peringatan Hari Kebangkitan Nasional. /Dok Humas Pemprov Jateng

SEMARANGKU - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengajak warganya untuk menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya untuk memeriahkan peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Kamis 20 Mei 2021, mendapat respon positif.

Ganjar pun mengapresiasi respon masyarakat di berbagai tempat yang mau mengikuti gerakan menyanyikan Indonesia Raya bersama pada peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini.

Bahkan dalam waktu yang pendek dan sedang dalam tugas di luar kota atau dalam kegiatan penting lainnya tetap bisa ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya serentak.

Baca Juga: ASYIK, Bansos Tunai BST dari Kemensos Diperpanjang Hingga Juni, Begini Cara Ambil Uangnya

"Ini ada juga DPRD Salatiga yang dinas luar kota ke Malang menyampaikan mengikuti kegiatan itu meskipun ada di Malang. Ada lagi TKSK Kecamatan Tangen hanya empat orang dan melakukan bersama-sama, ternyata yang dalam waktu pendek ini mereka semuanya ikut menyampaikan kepada kami di mana semua teman-teman melakukan," ucap Ganjar.

"Ini yang menarik lagi, seorang kades yang sedang rapat dengan TNI-Polri, Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas mereka menyampaikan ini semua dalam waktu singkat. Artinya teman-teman menyambut baik dan luar biasa," imbuhnya.

Ganjar sendiri menghentikan sejenak aktivitas di ruang kerjanya saat waktu menunjukkan pukul 10.00 WIB. Dia bersama pejabat dan staff yang mendampingi langsung mengambil sikap tegap dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya serentak.

Baca Juga: Rudal Israel Tewaskan Satu Keluarga di Palestina, Termasuk Gadis 2 Tahun, Ibu Hamil dan Ayahnya yang Cacat

Tidak hanya Ganjar beserta staffnya, seluruh elemen masyarakat yang ada di lingkungan kantor Pemprov Jateng dan wilayah Jawa Tengah juga merespons dengan melakukan hal sama.

Halaman:

Editor: Mahendra Smg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x