Jateng Tidak Terdampak Terorisme, Ganjar Pranowo: Terima Kasih Atas Gotong Royong Masyarakat!

- 30 Maret 2021, 20:00 WIB
Ganjar Pranowo sebut Jateng masih aman dari terorisme
Ganjar Pranowo sebut Jateng masih aman dari terorisme /Dok Humas Prov Jateng

Dalam mempersiapkan semua itu, lanjut Ganjar, partisipasi serta dukungan masyarakat sangat diperlukan.

Dengan adanya kejadian di beberapa tempat, ia meminta agar kejadian yang mengandung unsur sadis dan mengerikan agar tidak disebarluaskan.

Baca Juga: Pak Sumarno Tak Kunjung Luluh, Al Gunakan Cara Ini untuk Jebloskan Elsa ke Penjara! Spoiler Ikatan Cinta

Baca Juga: Petir Disebut Sebagai Penyebab Ledakan dan Kebakaran Kilang Minyak Pertamina di Balongan Indramayu

Baca Juga: Cek Syarat Melakukan Perjalanan Darat Terbaru, Berlaku Mulai 1 April 2021

Dukungan moral dari seluruh masyarakat juga terus digelorakan untuk menunjukkan persatuan dan kesatuan.

"Saya berterima kasih kepada masyarakat di kabupaten/kota yang juga dengan cepat merespons bagus dan mendeklarasikan dukungan, kenyamanan, dan gotong royong," kata Ganjar.

"Tokoh-tokoh masyarakat dari berbagai kelompok juga sudah berkumpul. Ini kita lakukan untuk membuat suasana menjadi tenang, menjadi nyaman, sehingga orang berkegiatan sosial, ekonomi, keagamaan, atau apa pun nanti bisa aman di Jawa Tengah," lanjut Ganjar.

Ganjar juga mengimbau kepada masyarakat khususnya di Jawa Tengah, untuk tidak takut dalam merayakan Paskah, karena TNI-Polri sudah mulai bersiaga dan berjaga-jaga, sehingga ibadah perayaan Paskah nanti bisa berjalan dengan aman dan nyaman.

Ia juga berpesan dalam menjalankan ibadah Paskah, untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dengan SOP yang sudah dilakukan selama ini.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah