Ganjar Pranowo Punya Rencana Antisipasi Usai MUI Sebut Vaksinasi Saat Ramadhan Boleh Dilakukan

- 21 Maret 2021, 11:26 WIB
Ganjar Pranowo Gubernur Jateng
Ganjar Pranowo Gubernur Jateng /Dok Humas Prov Jateng

SEMARANGKU - Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo menyampaikan bahwa dirinya punya sebuah antisipasi jika vaksinasi di bulan Ramadhan diperbolehkan oleh MUI.

Usai Majelis Ulama Indonesia (MUI) memutuskan bahwa vaksinasi saat Ramadhan diperbolehkan, Ganjar Pranowo mengatakan punya rencana antisipasi agar prosesnya berjalan lancar.

Terkait rencana antisipasi vaksinasi saat Ramadhan khususnya di Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengatakan vaksinasi akan dijalankan usai berbuka puasa atau usai tarawih.

"Sebenarnya nggak papa (vaksinasi saat puasa), karena MUI membolehkan karena itu tidak masuk ke mulut. Jadi disuntik nggak papa. Tapi meski begitu, kita tetap menyiapkan plan B nya," katanya.

Baca Juga: Link Live Streaming Indosiar PSIS Semarang Vs Barito Putera di Piala Menpora 2021

Baca Juga: Mobil Xenia, Terios, dan Sirion Anda Bermasalah? Ternyata Komponen Ini Penyebabnya, Buruan Ganti, Gratis!

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Hari Ini, Ada Liga Italia Fiorentina vs AC Milan dan AS Roma vs Napoli

"Untuk mengantisipasi, barangkali di beberapa tempat bisa dilakukan. Atau barangkali ada yang disuntik terus ndredeg (gemetar) dan semaput (pingsan), kita siapkan beberapa skenario. Tapi intinya MUI sudah menyampaikan nggak papa (vaksinasi saat puasa)," terangnya.

Disinggung terkait proses vaksinasi di Jateng, Ganjar mengatakan semua berjalan dengan lancar. Intinya, Jawa Tengah siap melaksanakan vaksinasi selama jatah vaksin Covid-19 untuk wilayah Jateng masih aman.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x