Dari Cek Semprotan Disinfektan Sampai Datangi Ortu Siswa, Ganjar Pranowo Pastikan Sekolah Tatap Muka Aman

- 17 Maret 2021, 15:48 WIB
Gubernur Ganjar Pranowo melakukan tinjauan ke SMAN2, SMPN6, SDN Dukuh  01, dan SMKN 1 Kota Salatiga yg telah melakukan simulasi sekolah tatap muka. Rabu, 17 Maret 2021
Gubernur Ganjar Pranowo melakukan tinjauan ke SMAN2, SMPN6, SDN Dukuh 01, dan SMKN 1 Kota Salatiga yg telah melakukan simulasi sekolah tatap muka. Rabu, 17 Maret 2021 /Dok. Humas Prov Jateng/

SEMARANGKU – Dari cek kandungan semprotan disinfektan hingga mendatangi orang tua siswa, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memastikan sekolah tatap muka aman.

Ganjar Pranowo pada hari ini, Rabu, 17 Maret 2021, mendatangi sejumlah sekolah di Kota Salatiga guna melakukan pengecekan persiapan pembelajaran tatap muka.

Sejumlah sekolah yang didatangi Ganjar Pranowo antara lain SMAN 2 Salatiga, SMKN 1 Salatiga, SMPN 6 Salatiga dan SDN Dukuh 01 Salatiga.

Di sejumlah sekolah tersebut Ganjar mengecek sarana prasarana untuk pembelajaran tatap muka bahkan hingga detail semprotan disinfektan.

Baca Juga: Ganjar Pranowo PertanyakanSemprotan Disinfektan Sekolah di Salatiga, Aman?

Baca Juga: Ikatan Cinta 17 Maret 2021: Aldebaran Sudah Benar-Benar Percaya Kepada Andin, Ini Penyebabnya

Baca Juga: Pemerintah Tak Melarang, Ganjar Pranowo Ungkap Mudik Lebaran Tahun Ini Tidak Sama dengan Tahun Kemarin

Pengecekan semprotan disinfektan terjadi di SMAN 2 Salatiga saat hendak masuk ke sekolah Ganjar melihat semburan air dari alat penyemprot disinfektan.

Ganjar pun memanggil kepala sekolah dan menanyakan cairan apa yang digunakan. "Ini cairannya pakai apa, sudah dipastikan apa belum cairannya aman untuk siswa," tanya Ganjar.

Halaman:

Editor: Meilia Mulyaningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x