Masih Berlangsung, Link Live Streaming Vaksinasi Jateng, Ganjar: Rasanya Kayak Dicokot Semut

- 14 Januari 2021, 08:04 WIB
Ganjar Pranowo vaksinasi Covid-19 di Jateng
Ganjar Pranowo vaksinasi Covid-19 di Jateng /Tangkap Layar Youtube/Pemerintah Provinsi Jawa Tengah

SEMARANGKU – Proses vaksinasi serentak di Jateng masih berlangsung bisa cek di link live atau siaran langsungnya.

Di gelar di RSUD Tugurejo hari ini Kamis 14 Januari 2021 mulau pukul 07.30 WIB vaksinasi Covid-19 digelar.

Tonton link live streaming vaksinasi awal di Jateng dilakukan oleh pertama kali yakni Gubernur Ganjar Pranowo, Wakil Gubernur Taj Yasin, Pangdam IV/Diponegoro, Kapolda Jateng dan jajaran Forkopimda.

Link live streaming masih berlangsung bisa di klik tautan bawah artikel ini.

Baca Juga: Foto-foto Ganjar Pranowo Saat Suntik Vaksin Covid-19 Pertama di Jateng

Vaksinasi lalu diikuti oleh petugas kesehatan di tiga wilayah (Kota Semarang, Kabupaten Semarang dan Surakarta).

Selain Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan wakilnya Taj Yasin Maimoen, tokoh agama Islam dan Katholik juga ikut serta.

“Sudah biasa kan pernah sudah di imunisasi juga pernah saat umroh ada vaksin meningitis. Persiapan engak ada biasa aja,” kata Ganjar usai divaksisnasi.

Kadinkes Jateng Yulianto Prabowo menerangkan tahapan menjadi penerima vaksin, adalah proses panjang. Sebelum divaksin, calon penerima akan melalui proses skrining terlebih dahulu.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Gunakan Pakaian Seba Hitam Saat Jadi Orang Pertama Suntik Vaksin di Jateng

Proses penyaringan, dilakukan sejak nama calon penerima vaksin masuk dalam daftar kandidat. Hal itu dilakukan dengan Self Screening.

"Nanti di pelayanan akan disediakan empat meja. Meja pertama itu pendaftaran. Meja kedua akan diperiksa apakah yang bersangkutan memenuhi syarat atau tidak. Kemudian, di meja ketiga, yang bersangkutan akan disuntik. Namun setelahnya, yang bersangkutan tidak boleh pulang dulu, diharuskan duduk minimal 30 menit, untuk dipantau reaksinya," ujarnya.

Ia mengatakan, reaksi yang akan muncul biasanya bersifat sementara. Seperti nyeri di bekas suntikan atau gatal. Nah setelah menerima suntik vaksin, yang bersangkutan akan diberikan penyuluhan berikut buku tanda vaksinasi.

Yuli menyebut, rasa sakit setelah imunisasi mungkin terjadi. Akan tetapi, gejalanya bersifat lokal dan sesaat, ringan dan bersifat individual. Dalam istilah medis, hal itu diistilahkan dengan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi.

Baca Juga: Gagal Dapat BLT Gaji 2020, Ini Syarat Bagi Karyawan di 2021

"Tidak perlu khawatir, karena vaksinasi dilakukan pada fasilitas kesehatan. Lalu kita sudah menyiapkan dokter spesialis, perawat dan obat-obatan sebagai langkah antisipatif," imbuh Yuli.

KLIK DI SINI LINK LIVE STREAMING Vaksinasi serentak Jateng. ***

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x