Esteban Ocon Heran GP Prancis Dihapus dari Agenda F1: Kok Bisa Hilang? Ini Kan Tidak Normal

- 11 Juni 2023, 14:05 WIB
Esteban Ocon Heran GP Prancis Dihapus dari Agenda F1: Kok Bisa Hilang? Ini Kan Tidak Normal
Esteban Ocon Heran GP Prancis Dihapus dari Agenda F1: Kok Bisa Hilang? Ini Kan Tidak Normal /Antara/Antara foto

Meskipun begitu reputasi gelaran F1 di Prancis tidak begitu baik. Pasalnya ketika GP Prancis kembali ke Paul Ricard lima tahun lalu semua jadi terasa lebih membosankan di tengah trek dengan Zona Biru yang kondang dan menghipnosis tersebut. Juaranya pun itu-itu saja sejak 2018, kalau tidak Lewis Hamilton (Mercedes) ya Max Verstappen (Red Bull).

Pada 2020 gelaran GP Prancis dihentikan sementara karena pandemi COVID-19 yang melanda dunia waktu itu. Barulah untuk dua tahun terakhir gelaran itu diselenggarakan kembali sebelum tidak dilanjutkan lagi hingga batas waktu yang tak ditentukan. Dalam dua seri terakhir Max Verstappen keluar sebagai juara.

Mungkin masuk akal bila fans F1 menyebut gelaran GP Prancis di Paul Ricard terasa membosankan. Fans jauh lebih suka trek Magny-Cours yang ikonik itu. Pembalap-pembalap sekaliber Alain Prost, Michael Schumacher, Kimi Raikkonen dan Fernando Alonso pun pernah mencicipi kemenangan di trek legendaris ini.

Namun di sisi lain, gelaran terakhir di Paul Ricard akan selalu diingat oleh para penggemar terutama mereka yang baru tahu F1 dari media sosial atau acara Drive To Survive di Netflix.

Pasalnya di trek inilah pembalap Ferrari Charles Leclerc ditimpa insiden yang paling memalukan sepanjang kariernya: Melintir di Zona Biru lalu menabrak tembok dan menjerit “TIDAAAAAAK!!!” di radio tim setelahnya.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2023: Pecco Bagnaia Start Terdepan Dibayangi Marquez Bersaudara

Terpisah, kepala pengelola sirkuit Paul Ricard, Jean Alesi, juga tidak menafikan kembalinya GP Prancis seperti yang diharapkan oleh Ocon tadi. Ia juga tidak menutup kemungkinan akan membicarakannya dengan Stefano Domenicali tentang peluang kembalinya GP Prancis di masa mendatang, sekaligus mengajak duduk bersama dengan presiden Prancis Emmanuel Macron.

"Saya memiliki persahabatan yang sangat dekat dengan Stefano dan saya telah bertanya kepadanya apakah kami dapat berbicara lagi tentang mengadakan GP Prancis. Dia mengatakan kepada saya tentu saja, tidak ada masalah di pihaknya. Keinginannya adalah untuk berbicara dengan institusi utama Prancis, terutama dengan presiden republik", tutur Alesi.***

Halaman:

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x