Honda CBR250RR SP Kini Sudah Dilengkapi dengan Fitur Quick Shifter

- 25 Juli 2020, 20:30 WIB
Honda CBR250RR SP Quick Shifter. / AHM
Honda CBR250RR SP Quick Shifter. / AHM /

Baca Juga: Sudah Hadir Mesin Cuci Murah dan Portable untuk Anak Kost Hanya 600 Ribuan

Terdapat 4 mode Quick Shifter yang dapat disesuaikan yaitu mode yang mengaktifkan Quick Shifter untuk menaikkan dan menurunkan gigi, untuk menaikkan gigi saja, untuk menurunkan gigi saja dan mode Quick Shifter off. Semua mode Quick Shifter yang dihadirkan dapat mengikuti keinginan berkendara sesuai dengan DNA  Total Control yang diusungnya.

Selain Quick Shifter, fitur Assist/Slipper Clutch juga hadir pada varian Honda CBR250RR SP Quick Shifter. Slipper Clutch berfungsi untuk mencegah ban belakang selip yang disebabkan oleh engine brake saat penurunan gigi secara ekstrim.

 Honda CBR250RR SP Quick Shifter tetap menyematkan Throttle By Wire yang menjadi pendobrak standar baru saat Honda CBR250RR saat pertama kali diluncurkan.

Baca Juga: Aturan Baru untuk Mematuhi Bendera Kuning di Balap MotGP

Throttle By Wire menghadirkan akselerasi halus dan stabil yang lebih presisi. Untuk memaksimalkan fungsinya, Throttle By Wire dilengkapi riding mode selector sehingga pengendara dapat menikmati berkendara di berbagai kondisi jalan. 

Varian Honda CBR250RR SP Quick Shifter hadir dengan stripe baru dan tersedia dengan pilihan warna Bravery Red Black, Honda Racing Red dan juga Special Edition Garuda x Samurai sebagai pilihan warna spesial untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia. ***

 

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x