Tak Hanya Hybrid Tapi Toyota Kijang Innova Zenix Bensin Juga Lebih Bertenaga dan Irit

- 8 Desember 2022, 13:14 WIB
Toyota Kijang Innova Zenix bensin
Toyota Kijang Innova Zenix bensin // Heru - Semarangku

Kini Toyota Kijang Innova Zenix bensin memiliki performa mesin baru yang diusung berbeda dari generasi sebelumnya.

Meski memiliki performa mesin baru yang lebih bertenaga, Kijang Innova Zenix bensin justru jauh lebih irit untuk konsumsi BBM dibandingkan Innova sebelumnya contohnya Innova Reborn maupun Venturer.

Baca Juga: Mesin Toyota Innova Hybrid Zenix Canggih Begini Pola Kerja Mesin Atkinson Cycle

Kijang Innova Zenix dengan mesin bensin, memang berbeda dari Kijang Innova Zenix dengan mesin hybrid.

Namun demikian, meski ditanam dengan mesin bensin tanpa Hybrid, Kijang Innova Zenix juga lebih irit dalam konsumsi BBM.

Dikatakan General Manajer PT Toyota Astra Motor Adrian Tirtadjaja, bahwa Kijang Innova Zenix bensin generasi terbaru, lebih efisien dalam konsumsi BBM. Dimana efisiensi itu mencapai 15 KM per liternya.

Jelas, angka tersebut meningkat tajam, dibanding generasi sebelumnya yang mengkonsumsi BBM antara 8 hingga 10 KM per liternya.

Toyota Kijang Innova Zenix Gasoline memiliki mesin M20A-FKS yang berkapasitas 1.987 cc, 4 silinder 16 valve DOHC Dual VVT-i.

Artinya, mesin itu bisa menghasilkan tenaga 171 tk dan torsi 20,9 Kgm pada RPM 4.500 sampai dengan 4.900, yang memiliki performa tenaga tak diragukan lagi.

Meski memiliki tenaga yang kuat tak kalah dari generasi sebelumnya, Kijang Innova Zenix tetap irit bahan bakar (BBM).

Dikembangkan dengan teknologi mesin Dual VVT-i yang terbaru, membuat efisiensi bahan bakar jauh lebih baik.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x