Liga Europa, Manchester United vs Copenhagen: MU Menang Tipis, Berikut Statistik, dan Komentar

- 11 Agustus 2020, 12:05 WIB
Bruno Fernandes dari Manchester United mencetak gol dari titik penalti untuk membawa United unggul di Cologne. ./*AP
Bruno Fernandes dari Manchester United mencetak gol dari titik penalti untuk membawa United unggul di Cologne. ./*AP /

SEMARANGKU - Pertandingan babak 8 besar Liga Eropa 2019/2020, antara Manchester United vs Copenhagen, berakhir dengan skor tipis 1-0 untuk kemenangan Manchester United.

Pertandingan Manchester United vs Copenhagen, babak 8 besar Liga Eropa tersebut, berlangsung pada 11 Agustus 2020, pukul 02.00 WIB.

Dalam pertandingan Manchester United vs Copenhagen tersebut, Manchester United lebih diunggulkan.

Baca Juga: Eks Playmaker PSIS Semarang Shohei Matsunaga Umumkan Pensiun dari Sepakbola

Baca Juga: Liverpool Resmi Kontrak Kostas Tsimikas dari Olympiakos

Akan tetapi, saat pertandingan berlangsung, Manchester United tampak kesulitan untuk membongkar lini pertahanan Copenhagen.

Pada babak pertama. Manchester United sempat mencetak gol melalui tendangan Mason Greenwood, namun gol tersebut tidak disahkan wasit, lantaran Greenwood sudah dalam posisi offside.

Berkat penerapan strategi pertahanan yang rapi dan disiplin, Copenhagen memaksa Manchester United untuk mengakhiri babak pertama dengan skor 0-0.

Baca Juga: Gaji Ke 13 Cair, CARfix Beri Layanan Spesial pada Pelanggan yang Akan Servis Mobil Berkala

Baca Juga: Jelang Liga Champions Dua Anggota Klub Atletico Madrid Malah Positif Covid-19

Pada babak kedua, Manchester United juga masih kesulitan untuk menembus pertahanan Copenhagen.

Hingga babak kedua berakhir, skor 0-0 masih tetap bertahan, dan memaksa kedua tim untuk melanjutkan permainan di babak perpanjangan waktu 2x15 menit.

Tepat pada menit ke-95 di babak perpanjangan waktu 2x15 menit, Manchester United berhasil mencetak gol melalui tendangan penalti, Bruno Fernandes.

Baca Juga: Akibat Kontak dengan Pihak Luar, Sebanyak 26 Santri Ponpes di Pati Positif Kena Covid-19

Baca Juga: Soal Pengusutan Penyerangan Habib Umar Assegar, Ganjar Pranowo Dukung Penuh Penegakan Hukum

Manchester United mendapatkan hadiah tendangan penalti, lantaran Martial dijatuhkan oleh bek Copenhagen di dalam kotak penalti.

Tidak mau kalah, Copenhagen berusaha untuk membalas, namun hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan, skor 1-0 untuk kemenangan Manchester United tetap bertahan.

Statistik pertandingan 

Manchester United berhasil mendominasi dalam hal percobaan menciptakan peluang. Manchester United mencatat telah melakukan 26 kali tendangan ke gawang, dan 14 diantaranya tepat sasaran.

Baca Juga: Samsung Galaxy Z Fold2 5G: Spesifikasi Lengkap Serta Apa Saja Keunggulannya

Baca Juga: Cara Mencuci Sepatu Dengan Baik dan Benar Menurut Nike, Dijamin Sepatu Awet

Sedangkan Copenhagen hanya mampu melakukan 9 kali tendangan ke gawang, dan dari 9 kali percobaan tersebut, tidak ada yang tepat sasaran.

Dalam hal penguasaan bola secara keseluruhan, kedua tim tampak berimbang.

Manchester United mampu mencatat 55% penguasaan bola secara keseluruhan, di sisi lain, Copenhagen mampu mencatat 45% penguasaan bola secara keseluruhan.

Dengan hasil ini Manchester United memastikan akan berlaga di babak semifinal Liga Eropa 2019/2020.

Baca Juga: Galaxy Note 20 atau Galaxy Note 20 Ultra, Ini Perbedaan Spesifikasi dan Harga Tiap Modelnya

Baca Juga: 5 Tips Membersihkan Layar LCD Laptop Biar Awet dan Tetap Kinclong

Sedangkan, langkah Copenhagen di Liga Eropa 2029/2020, harus berhenti di babak 8 besar.

Manchester United berharap pada laga semifinal nanti, mereka akan tampil baik dan tidak mengulangi kegagalan pada beberapa laga semifinal yang mereka jalani sebelumnya.

"Ini laga semifinal ketiga musim ini, pertama kami gagal di semifinal Carabao Cup karena kalah dari Manchester City, kedua kami juga gagal di semifinal FA Cup karena dikalahkan Chelsea, kami berharap bisa tampil baik di laga semifinal ketiga kami musim ini," Manchester United, dikutip dari laman resminya.***

Editor: Heru Fajar

Sumber: ESPN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x