Peringatan HUT TNI ke-75 Tahun Ini, TNI Garda Depan Tangani Covid-19 dan Resesi Ekonomi

- 5 Oktober 2020, 08:15 WIB
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, peran TNI sangat penting dalam usaha penanggulangan Covid-19 dan resesi di Indonesia di peringatan HUT TNI ke-75 tahun ini..
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, peran TNI sangat penting dalam usaha penanggulangan Covid-19 dan resesi di Indonesia di peringatan HUT TNI ke-75 tahun ini.. /ANTARA/

SEMARANGKU – Dalam Peringatan TNI HUT TNI ke-75, peran penting Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam penanganan pandemi Covid-19 dan resesi ekonomi Indonesia di tahun 2020 tidak bisa dipisahkan, begitu penilaian Bambang Soesatyo selaku Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR RI).

Hal tersebut disampaikan pria yang akrab disapa Bamsoet agar persoalan global seperti pandemi Covid-19 dan resesi ekonomi tidak sampai mengganggu ketahanan dan stabbilitas nasional.

Dia juga meminta secara khusus agar produktivitas TNI dapat senantiasa meningkat di Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia atau Peringatan HUT TNI ke-75. Peningkatn produktivitas TNI tersebut dapat dilakukan dengan cara melakukan sinergi dengan semua kekuatan masyarakat guna memutus rantai penularan COVID-19.

Baca Juga: Tsunami Pulau Jawa, Fenomena Alam dan Pertanda Menakutkan yang Menyertainya, Sebelum Hapus Daratan

Baca Juga: Cara Bikin Kartu Keluarga Sejahtera Atau KKS, Bisa Dapat BLT Kemensos Rp 500 Ribu per KK non PKH

“Peringatan HUT TNI ke-75 diperingati ketika bangsa dan negara berada di zona resesi ekonomi dan ditengah pandemic Covid-19. Karena itu, baik resesi maupun pandemi Covid-19 harus ditangani dengan penuh kebijaksanaan agar ketahanan dan stabilitas nasional tetap terjaga," kata Bamsoet panggilan akrabnya.

"Sebagai salah satu unsur kekuatan bangsa, TNI wajib tampil dan mengambil bagian dalam keseluruhan proses penyelesaian dua masalah itu,” tuturnya di Jakarta pada Minggu, 04 Oktober 2020 kepada Antaranews.

Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia tersebut menyampaikan bahwa lonjakan kasus Covid-19 justru terjadi pada wilayah yang menjadi pusat pertumbuhan ekonomi, khususnya di Pulau Jawa.

Baca Juga: Begini Susana Kamar Donald Trump di Walter Reed, Mewah Gak Ketulungan, Dikontrol dari Gedung Putih

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: AntaraNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x