Kronologi Kapal Feri KMP Royce 1 Kebakaran: Diduga karena Bus Terbakar dan 9 Korban Alami Luka-luka

- 8 Mei 2023, 06:45 WIB
Kronologi Kapal Feri KMP Royce 1 Kebakaran: Diduga karena Bus Terbakar dan 9 Korban Alami Luka-luka /
Kronologi Kapal Feri KMP Royce 1 Kebakaran: Diduga karena Bus Terbakar dan 9 Korban Alami Luka-luka / /ANTARA FOTO/HO-Basarnas Banten/bk/hp./

SEMARANGKU - Kapal Motor Penyeberangan (KMP Royce 1) yang tengah membawa penumpang dilaporkan terbakar saat berada di Laut Merak, Provinsi Banten.

Peristiwa kebakaran Kapal Feri KMP Royce 1 itu terjadi pada Sabtu, 6 Mei 2023, sekira pukul 15:08 WIB. Api yang melalap bagian kapal itu berhasil dipadamkan oleh petugas dalam beberapa jam.

Penyebab Kapal Feri KMP Royce 1 mengalami kebakaran diduga karena sebuah bus yang sedang berada di dek kendaraan terbakar. Kapal tersebut sedianya hendak berlayar dari Merak ke Bakauheni, Lampung.

Menurut Kadispenal TNI AL, Laksamana Pertama TNI I Made Wira Hady Arsanta, menjelaskan KMP Royce 1 terbakar dalam posisi lego jangkar. Faktor pemicu kebakaran masih dalam proses penyelidikan.

Baca Juga: Kapal Feri KMP Royce 1 Terbakar Ratusann Penumpang Dievakuasi, Begini Kronologisnya

"Peristiwa berawal saat pukul 15.04 WIB, KMP Royce 1 izin ke LPS karena di atas kapal terjadi insiden kebakaran dan meminta bantuan Tug Boat untuk penanganan segera," kata I Made Wira Hady.

"Pukul 15.10 WIB, izin LPS kembali karena kemudi kapal sudah tidak berfungsi. Satu mesin mati," sambungnya.

Dalam keterangan berbeda, Basarnas Banten mengatakan kebakaran kapal dipicu oleh bus yang terbakar. Kendaraan tersebut kala itu berada di lambung kapal.

Baca Juga: Curhat Karyawati Cikarang soal Staycation untuk Perpanjang Kontrak Kerja: Tertekan dan Ada Ancaman

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x