PPP Resmi Mengusung Ganjar Pranowo Sebagai Capres 2024: Hasil Dari Musyawarah dan Diskusi Mendalam Partai

- 27 April 2023, 10:11 WIB
PPP Resmi Mengusung Ganjar Pranowo Sebagai Capres 2024: Hasil Dari Musyawarah dan Diskusi Mendalam Partai
PPP Resmi Mengusung Ganjar Pranowo Sebagai Capres 2024: Hasil Dari Musyawarah dan Diskusi Mendalam Partai /instagram @dpp.ppp/

SEMARANGKU – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi mengusung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden untuk pemilu 2024 mendatang.

Pernyataan tersebut disampaikan secara langsung oleh Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono dalam Rapat Nasional (Rapimnas) yang di gelar di Sleman, Yogyakarta.

‘’Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memutuskan Bapak H. Ganjar Pranowo SH,.M.Ip sebagai calon Presiden Republik Indonesia pada Pemilu Presiden tahun 2024,’’ Tutur Mardiono Yogyakarta, 26 April 2023.

Baca Juga: Gaya Hidup Anak Bupati Pandeglang Disorot, Gemar Hedon? Simak Informasi Lengkap tentang Anak Bupati Pandeglang

Keputusan PPP untuk mengusung Ganjar Pranowo Sebagai Capres 2024 adalah berdasarkan kesepakatan dari kader-kader partai.

Atau hasil dari Musyawarah dan diskusi mendalam yang telah dilakukan PPP.

Sebelumnya PPP telah melakukan rapat koordinasi pimpinan nasional pada selasa 25 April 2023.

’’memang dari tahapan itu sudah diambil keputusan tapi nanti pengumuman secara resmi saya akan komunikasikan dulu dengan para pihak terkait di dalam perpolitikan ini,’’ ucap Mardiono

Seperti kita ketahui, sebelum Partai Persatuan Pembangunan, PDI Perjuangan telah mengusung kadernya Ganjar Pranowo sebagai Capres di Istana Batu Tulis Bogor, pada 21 April 2023.

Halaman:

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x