Update Terkini: Pemerintah Berhasil Evakuasi 133 WNI dari Ukraina, Menlu Apresiasi Semua Pihak

- 19 Maret 2022, 06:41 WIB
Update Terkini: Pemerintah Berhasil Evakuasi 133 WNI dari Ukraina, Menlu Apresiasi Semua Pihak
Update Terkini: Pemerintah Berhasil Evakuasi 133 WNI dari Ukraina, Menlu Apresiasi Semua Pihak /Tangkap layar akun Youtube MoFA Indonesia

SEMARANGKU - Pemerintah berhasil mengevakuasi 133 Warga Negara Indonesia (WNI) dari Ukraina yang sedang dilanda perang.

Perihal pemerintah yang telah mengevakuasi 133 WNI dari Ukraina diungkapkan oleh Menteri Luar Negeri (Menlu) Indonesia, Retno Marsudi.

Dalam Press Briefing Menlu RI pada Jumat, 18 Maret 2022 pukul 19.30 WIB, Retno Marsudi mengungkapkan bahwa sejauh ini pemerintah telah mengevakuasi 133 WNI dari Ukraina.

Menlu menuturkan bahwa proses evakuasi WNI dari Ukraina sangat tidak mudah.

Baca Juga: Ukraina Legalkan Kripto untuk Mengumpulkan Uang, Kementerian Transformasi Digital: Langkah Penting

Selama kurang lebih 22 hari, upaya untuk mengevakuasi para WNI dari Chernihiv terus dilakukan.

Namun, baru pada Jumat, 18 Maret 2022 mereka berhasil dievakuasi melalui jalur Kyiv, kemudian ke Lviv, dan kemudian melintas ke wilayah Polandia.

Menlu menuturkan bahwa pada Jumat, 18 Maret 2022, pemerintah kembali berhasil mengevakuasi 9 orang WNI dari Kota Chernihiv.

9 WNI tersebut saat ini sudah berada di zona aman.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Kemlu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x