Si Jago Merah Berhasil Lahap 400 Rumah Petak di Teluk Gong, Jakarta Utara

- 18 Juli 2021, 21:00 WIB
kebakaran di teluk gong penjaringan jakarta utara
kebakaran di teluk gong penjaringan jakarta utara /facebook/Ahmad Marzuki

SEMARANGKU – Telah terjadi kebakaran yang luar biasa di pemukiman padat penduduk Jalan Lindung, Teluk Gong, Jakarta Utara Sabtu, 17 Juli 2021 pukul 14.36 WIB.

Si jago merah tersebut berhasil melahap 400 rumah di pemukiman padat penduduk itu.

Command Center Pemadam Kebakaran DKI Jakarta melaporkan sebanyak 400 rumah petak seluas 4.500 meter persegi di kawasan Teluk Gong, Jakarta Utara hangus terbakar.

Baca Juga: Bocoran Jadwal BST Bank DKI Jakarta yang Cair Bulan Juli, Catat Tanggalnya Di sini

Baca Juga: Login Corona.jakarta.go.id, Simak Cek Penerima Bansos BST Bank DKI Jakarta Rp 600 Ribu Cair Juli

Belum diketahui penyebab kebakaran ini. Petugas damkar serta kepolisian belum melaporkan adanya korban jiwa.

Total terdapat sekitar 18 mobil pemadam dan 100 petugas yang dikerahkan untuk memadamkan api.

Sebagaimana dilansir Semarangku.com pada PMJ News yang diunggah pada 17, Juli 2021.

"Sudah proses pendinginan sejak pukul 16.10 WIB," tulis Damkar DKI.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x