20 Event di Bali Tahun 2021, Gubernur Sebut Daerahnya Sudah Aman untuk Wisatawan

- 8 Juni 2021, 19:17 WIB
Wisatawan mulai memadati Bali, Gubernur pun menyiapkan 20 event yang akan digelar hingga Desember 2021
Wisatawan mulai memadati Bali, Gubernur pun menyiapkan 20 event yang akan digelar hingga Desember 2021 /Dok Pengprov Bali/

SEMARANGKU – Sempat terpuruk, Bali sudah lepas dari cengrkaman zona merah Covid-19. Gubernur Bali, I Wayan Koster menyebut, derahnya sudah aman dikunjungi wisatawan.

Jumlah pengunjung Bali mulai meningkat. Gubernur pun menyiapkan kalender event yang bakal digeber sepanjang 2021 ini.

Seperti Ubud Jazz Festival dan Nusa Dua International Run. Presiden Jokowi sendiri mengisyaratkan akan membuka  event pariwisata mancanegara, pada bulan Juli 2021.

Baca Juga: Teroris di Papua Kocar-Kacir Saat Pasukan Gabungan TNI-Polri Datang dan Tembak 1 Orang, Begini Kejadiannya

“Bali sekarang sudah relatif aman. Penyebaran covid-19 sudah rendah. Semua unsur jangan lengah, disiplin harus ditingkatkan. Protokol kesehatan mesti dipatuhi. Bali harus dipercaya aman, sehingga orang luar mau berkunjung,” kata Gubenur Bali I Wayan Koster, Selasa 8 Juni 2021.

Untuk meyakinkan Bali aman dikunjungi wisatawan, Pengprov Bali telah mensiapkan tiga zona hijau dengan pola  free covid corridor, yakni Ubud Kabupaten Gianyar, ITDC Nusa Dua dan Sanur Denpasar.

Wakil Gubenur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati,  yang akrab disapa Cok Ace, menambahkan, perekonomian Bali akan bangkit dengan meningkatnya orang berkunjung ke Bali.

Baca Juga: Selamat Hari Laut Sedunia! Inilah Link Twibbon World Ocean Day 2021 untuk Facebook, Instagram dan WhatsApp

“Sekarang wisatawan lokal  sudah berdatangan, selanjutnya bulan Juli kita bukan pintu untuk wisatawa mancanegara,” ujar Cok Ace.

Halaman:

Editor: Mahendra Smg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x