Perkuat Keamanan Negara, Kapolri Listyo Sigit Prabowo Kunjungi KSAU dan Tegaskan Hal Ini

- 2 Februari 2021, 07:30 WIB
- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo.
- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo. /Dok/ Polda Jateng/

SEMARANGKU - Jenderal Listyo Sigit Prabowo usai dilantik jadi Kapolri mengunjungi beberapa tokoh untuk memperkuat keamanan negara Indonesia.

Salah satu di antaranya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo untuk bersinergitas antara Polri dan TNI.

"Itu harus bisa dilaksanakan mulai dari level atas sampai level paling bawah," kata Jenderal Listyo Sigit Prabowo di markas TNI AU, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin, 1 Januari 2021.

Baca Juga: Biden Ancam Sanksi AS Atas Kudeta Aung San Suu Kyi oleh Militer Myanmar

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Hari Ini Selasa 2 Februari 2021 Ada Film Three Days To Kill dan Lockout

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi KSAU untuk perkuat keamanan

Dalam kesempatan tersebut, lanjut Sigit, dia ingin mewujudkan sinergitas dan soliditas kerja sama antara TNI dan Polri bersifat pendidikan dan pelatihan bersama.

"Kami diskusikan beberapa program kerjasama, baik yang bersifat pendidikan, pelatihan bersama dan juga kegiatan-kegiatan operasional yang tentunya bisa disinergikan antara TNI-Polri dalam hal ini AU," ujar Sigit.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini Selasa 2 Februari 2021 Ada FTV dengan Judul Baru

Baca Juga: Ikatan Cinta RCTI 2 Februari: Elsa Satu Langkah di Depan, Rafael dan Nino Bisa Ungkap Kasus Pembunuhan Roy?

Adapun kegiatan operasional, Sigit menambahkan, pihak Polri dan TNI terjun lapangan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya menerapkan protokol kesehatan (prokes) di masa pandemic Covid-19 saat ini.

Dia menilai penerapan kerja sama ini akan berlangsung dari yang tertinggi hingga terendah, yaitu edukasi prokes di tempat mobilitas tinggi masyarakat, seperti pasar maupun terminal hingga kegiatan yang bersifat sosialisasi, bagi-bagi masker, mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga 5M.

"Sehingga kedepan, angka Covid yang sampai dengan hari ini angkanya terus meningkat bisa kita tekan dan oleh karena itu, tadi kita sepakat bahwa kita akan melaksanakan kegiatan-kegiatan yang lebih kuat di lapangan sehingga angka Covid dalam waktu satu minggu dua minggu ini kita bisa turunkan," pungkas Listyo Sigit Prabowo.***

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x