Susi Pudjiastuti Sentil Abu Janda dan Tengku Zulkarnain: Tenggelamkan Semua yang Bermulut Jelek

30 Januari 2021, 14:52 WIB
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, dalam sebuah kesempatan. Susi mengajak para pengikutnya di media sosial untuk berhenti mengikuti Abu Janda. /Instagram/@susipudjiastuti115

SEMARANGKU - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan dari Kabinet Kerja 2014-2019 Susi Pudjiastuti memberikan sentilan kepada Heddy Setya Permadi atau Abu Janda dan Tengku Zulkarnain.

Sentilan kepada Abu Janda dan Tengku Zulkarnain tersebut disampaikan Susi melalui akun Twitter pribadinya.

Dengan kata khasnya yakni "Tenggelamkan", Suci Pusjiastuti pun menanggapi Abu Janda dan Tengku Zulkarnain.

Baca Juga: Awas! Status dari WA Jumat Lalu Ternyata Curi Data Pengguna, Ini Faktanya!

Baca Juga: Jadwal Ikatan Cinta Malam Ini di RCTI, Ada TikTok Award, Ini Bocoran Sinopsisnya

Mantan Menteri Kelautan dan Perikatan Susi Pudjiastuti tanggapi Abu Janda dan Tengku Zulkarnain

“Tenggelamkan semua yg bermulut ngoceh jelek !!!” tulis Susi pada Jumat, 29 Januari 2021 pukul 22.07 WIB dengan menandai akun Twitter pribadi Abu Janda dan Tengku Zulkarnain.

Sentilan Susi ini dibuat lantaran ada sebuah akun yang bertanya apakah dia akan menenggelamkan Abu Janda atau Tengku Zulkarnain.

 

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Malam Ini, Ikatan Cinta Pindah Jam Tayang Ada TikTok Awards, Main Jam Ini

Baca Juga: Tanggapi Pesawat Militer China di Laut Natuna Utara, AS: Bukan Ancaman Bagi Kami!

“Ibu @susipudjiastuti mau tenggelamkan broo @ustadtengkuzul ato bro @permadiaktivis1,” tulis akun @AmbiusA.

Selain itu, Susi juga mengaku gusar terhadap penghujatan dan perundungan yang menyasar keberagaman di Indonesia.

“Kita hentikan hujatan dan bully akan perbedaan.. kita stop hentikan juga mengikuti provokasi2 yg merusak kedamaian & kebersamaan kita,” tulis Susi.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Sampdoria vs Juventus dan Inter Milan vs Benevento di RCTI Sabtu, 30 Januari

Baca Juga: Candi Borobudur Mau Dijadikan Rumah Ibadah Buddha Dunia, Ganjar Pranowo: Saya Setuju!

Sebaliknya, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan itu mengajak masyarakat supaya bangga dengan keberagaman yang ada di Indonesia.

“Kita harus bangga dengan segala perbedaan2 yg ada yang menjadikan Indonesia Kaya akan budaya. Stop memilah dan memisah karena Suku & Agama,” lanjutnya.

Menurut Susi, aksi saling rundung dan saling hujat ini harus segera dihentikan.

“Saya pikir sudah saatnya kita bicara untuk ayo menghentikan,” tulis Susi.***

Editor: Risco Ferdian

Tags

Terkini

Terpopuler