Apa Itu Jet Lag dan Gimana Cara Mengatasinya, Anda Harus Tahu Jika Akan Bepergian dengan Pesawat

- 5 September 2020, 22:00 WIB
Mengenal apa itu Jet Lag dan cara menanganinya
Mengenal apa itu Jet Lag dan cara menanganinya /Pexels

SEMARANGKU – Jet lag adalah gejala dimana tubuh kita merasa lelah, lesu, capek dan mengantuk. Sebelum anda berpergian anda harus tahu apa itu jet lag dan cara mengatasinya, agar liburan anda tak menjadi kacau karena kelelahan.

Jet lag dapat disebabkan karena jam tidur yang terganggu atau tidak teratur, jet lag juga dapat disebabkan karena bepergian antar zona waktu yang berbeda dan tubuh kita tak sempat untuk beradaptasi.

Jet lag sebenarnya tidak memerlukan perawatan khusus, terdapat obat untuk mengatasi jet lag dengan mengadaptasi tubuh dengan zona waktu tempat anda liburan.

Baca Juga: Penayangan Dynamite Dua Kali Lipat Kalahkan Rekor BLACKPINK, 300 Juta View, ARMY Bangga

Baca Juga: Review Film Monster Hunter yang Tayang Tahun 2021, Militer AS Masuk Ke Portal Dunia Lain

Anda punya rencana liburan, maka berikut adalah hal hal yang bisa dilakukan untuk meminimalisir jet lag.

  1. Rencanakan Dengan Matang

Sebelum berpergian, coba ubah pola tidur anda dengan tidur lebih awal atau tidur lebih telat sesuai dengan zona waktu yang akan anda tuju.

  1. Cahaya Matahari

Matahari adalah alat terampuh untuk mengatur waktu tidur anda. Setelah sampai ke tempat tujuan, cobalah buka jendela atau pergi keluar dan panaskan tubuh dengan cahaya matahari.

Ini dapat membantu anda mengadaptasikan tubuh anda dengan zona waktu tempat tujuan anda.

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: Sleep Education


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x