Tanpa Dimasak! Resep Oreo Swiss Roll Praktis Hanya Menggunakan 4 Bahan, Wajib Kalian Coba di Rumah

24 Maret 2023, 14:47 WIB
Tanpa Dimasak! Resep Oreo Swiss Roll Praktis Hanya Menggunakan 4 Bahan, Wajib Kalian Coba di Rumah /

SEMARANGKU - Bagi penyuka biskuit oreo ada kabar gembira, nih. Akan dipaparkan kreasi resep oreo swiss roll yang praktis, tanpa dimasak.

Untuk resep oreo swiss roll ini hanya menggunakan 4 bahan, jadi wajib kalian coba dirumah, ya.

Untuk kualitas rasa tidak perlu diragukan lagi, berbahan dasar biskuit oreo dijamin rasanya tidak akan mengecewakan. 

Baca Juga: Resep Ayam Koloke, Makanan Khas China dengan Rasa Asam dan Manis yang Cocok untuk Menu Berbuka Puasa

Terlebih lagi biskuit oreo banyak disukai oleh banyak orang, segmentasi pasarnya begitu luas dengan aneka ragam varian rasa yang khas.

Sehingga pada menu oreo swiss roll ini cita rasa oreo akan melekat kuat. Dijamin kamu pasti akan menyukainya.

Dilansir dari kanal Youtube @tri pujis, akan dijelaskan resep bahan oreo swiss roll beserta cara pembuatannya sebagai berikut:

Resep bahan: 1 bungkus oreo original berat 137 gr, susu kental manis sachet rasa vanilla, susu cair vanilla atau rasa original, susu dancow sachet rasa vanilla

Cara membuat:

1.Siapkan dua mangkok, buka bungkus oreo dan pisahkan isi krim dengan biskuit oreo di wadah mangkok yang berbeda

2. Siapkan food chopper atau blender

3. Haluskan biskuit oreo sampai lembut

4. Siapkan mangkok dengan ukuran sedang, lalu tuang biskuit oreo yang sudah dihaluskan ke mangkok

5.Tambahkan susu kental manis ½ sachet, tambah 3 sdm susu cair rasa original atau vanilla

6. Setelahnya aduk sampai rata adonannya menggunakan sendok atau menggunakan tangan yang telah dilapisi oleh sarung tangan plastik

7. Ambil mangkok yang berisikan krim oreo yang sudah dipisahkan tadi, tambahkan 1 sachet susu kental manis rasa vanilla

8. Aduk rata menggunakan sendok, lalu tambahkan 1 sachet susu dancow bubuk rasa vanilla. Aduk kembali sampai merata, sisihkan terlebih dahulu

9. Siapkan kertas roti, ambil adonan roti oreo dan pipihkan. Gunakan rolling pin agar merata

10. Setelahnya letakkan adonan susu diatas oreo yang sudah digulung dan dipipihkan

11. Ratakan adonan susu di atas adonan oreo

12. Apabila sudah merata, lalu gulung menggunakan kertas roti secara perlahan dan padatkan adonan

13. Bungkus adonan menggunakan kertas roti dan masukkan kedalam freezer selama satu jam

14. Setelah satu jam di freezer, keluarkan oreo swiss roll dan buka bungkus kertas rotinya

15. Potong dengan ukuran sedang, letakkan diatas piring. Oreo swiss roll siap disajikan.

Baca Juga: 5 Resep Es Buah Segar yang Cocok untuk Takjil Buka Puasa Ramadhan, Mudah dan Dijamin Enak

Resep oreo swiss roll diatas dapat kalian coba, tanpa perlu dimasak hanya dimasukkan ke freezer oreo swiss roll sudah dapat disajikan dan disantap bersama anggota keluarga hingga teman.

Selamat mencoba ya dan semoga berhasil, semangat.***

Editor: Fitriyatur Rosidah

Tags

Terkini

Terpopuler