Jadwal Buka Puasa Hari Ini DKI Jakarta, Benarkah Cara Doa Buka Puasa Kita? Simak Tata Caranya

26 Maret 2023, 05:45 WIB
Benarkah Cara Doa Buka Puasa Kita? Simak Tata Cara buka / /Istimewa

SEMARANGKU - Info jadwal buka puasa kpta Jakarta serta tata cara berbuka puasa yang benar.

Sudah benarkah tata cara doa buka puasa kita selama ini? doa dulu atau makan dulu? Simak tata cara serta informasi lengkap  jadwal buka puasa hari ini tanggal 3 Ramadhan 1444 H untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya. 

Jadwal buka puasa DKI Jakarta hari ini, 3 Ramadhan atau 25 Maret 2023 lengkap dengan jadwal sholat, sebagai berikut. 

Baca Juga: 3 Keutamaan Membaca Surat Al Kahfi Pada Hari Jum'at Bagi Umat Muslim, Mendapat Ridho Allah SWT

3 Ramadhan 1444 H (25 Maret 2023) 

Imsak: 04.32 WIB

Subuh: 04.42 WIB

Terbit: 05.53 WIB

Dhuha: 06.20 WIB

Dzuhur: 12.02 WIB

Ashar: 15.14 WIB

Baca Juga: Tiga Olahraga yang Bisa Dilakukan Saat Puasa Ramadhan Agar Semakin Sehat Secara Lahir dan Batin

Maghrib/buka puasa: 18.04 WIB

Isya': 19.13 WIB

Berdasarkan data dari Bina Islam Kemenag, DKI Jakarta dan sekitarnya akan memasuki waktu buka atau waktu maghrib pada pukul 18.04 WIB.

Tata Cara dan Do'a Buka Puasa

Ketika adzan maghrib berkumandang kita dianjurkan segera membatalkan puasa kita dengan berbuka puasa. Tapi sudahkah tata cara buka puasa kita benar? 

Membatalkan puasa dengan berdoa buka puasa dulu setelah itu makan dan minum atau makan dan minum dulu baru berdoa? 

Berdasarkan penjelasan dari Habib Muhammad Bin Alwi Al Haddad melalui channel Youtube Dilwa Media, tata cara buka puasa yang benar yaitu makan dan minum terlebih dahulu baru membaca doa buka puasa dilanjut berdoa dengan sesuatu yang kita minta karena waktu berbuka adalah salah satu waktu yang mustajab untuk berdoa. 

Jadi Habib Muhammad berpesan agar jangan menyia-nyiakan waktu tersebut. Habib Muhammad juga menganjurkan ketika kita menunggu waktu berbuka puasa sempatkan diri untuk berdzikir. 

Jadi urutan yang dilakukan ketika berbuka puasa diantaranya :

Berdzikir sebelum berbuka hingga masuk berbuka. 

اشهد ان لا اله الا اللّه استغفر الله أسألك الجنّه وأعوذ بك من سخطك والنار

اللّهُمَّ اِنَّكَ عَفُوٌّ كَرِيْمٌ تُحِبُّ العَفْوَ فاعف عنّا

يَا عَظِيْمُ يَا عَظِيمُ اَنْتَ اِلَهِى لَا اِلَهَ غَيْرُكَ، اِغْفِرِ الذَّنْبَ الْعَظِيْم،  فَإِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذَّنْبَ الْعَظِيْمُ ،اِلَّا العظيم

Latin : Asyhadu an laa ilaaha illallah astaghfirullah, as’alukal-jannata wa a’udhu bika min sakhatika wan-naar (3x) 

Allahumma innaka ‘afuwwun kariim tuhibbul-’afwa fa’fu ‘annaa (3x) 

Ya Adzim Ya Adzim, anta ilahi la ilaha ghairuk, ighfirlidz dzanbal adzim, fa innahu la yaghfirudz dzanbal adzim illal adzim (1x) 

Artinya: “Aku bersaksi tiada yang disembah selain Allah. Aku minta ampun pada Allah. Aku minta pada-Mu Surga & aku berlindung dari murka-Mu & siksa neraka. (3x) 

Ya Allah, sungguh Engkau sangat pemaaf, Sangat Mulia, Engkau sukai pemaafan, maka maafkan kami. (3x) 

Wahai Yang Maha Agung, Wahai Yang Maha Agung, Engkaulah Tuhan-ku, tiada tuhan selain Engkau, ampunilah aku yang berdosa besar ini, sesungguhnya tidak ada yang mengampuni dosa yang besar ini melainkan Yang Maha Agung (1x)"

Ketika adzan maghrib telah berkumandang batalkan dengan sunnah kurma terlebih dahulu dianjurkan jumlahnya ganjil bisa 3,5,7 atau kelipatannya. 

Setelah itu baru minum atau makan yang lainnya. Hal itu gunanya untuk mengambil daripada sunnahnya Nabi Muhammad SAW yaitu memakan kurma. 

Setelah setelah membatalkan puasa dengan makan dan minum tadi barulah membaca doa berbuka puasa. 

Ada 2 versi bacaan doa buka puasa dalam bahasa Arab adalah sebagai berikut yang kesemuanya shahih:

Pertama: 

Doa ini terdapat dalam buku Kumpulan Doa Mustajab Pembuka Pintu Rezeki, KH. Sulaeman Bin Muhammad Bahri:

ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ وَثَبَتَ الأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللَّهُ

Dzahabadh dhoma-u wabtalatil uruqu wa tsabatal ajru insyaa-allah

Artinya: "Telah hilang rasa haus dan urat-urat telah basah serta pahala akan tetap insya Allah"

Kedua:

اَللّٰهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ

Allaahumma lakasumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthortu birahmatika yaa arhamar-roohimiina

Artinya : "Ya Allah karenaMu aku berpuasa, denganMu aku beriman, kepadaMu aku berserah dan dengan rezekiMu aku berbuka (puasa), dengan rahmatMu, Ya Allah yang Tuhan Maha Pengasih."

Setelah membaca doa buka puasa di atas dianjurkan dilanjut dengan berdoa dengan apa yang kita minta dikhususkan untuk meminta permintaan yang sifatnya akhirat karena di waktu tersebut adalah waktu yang mustajab untuk berdoa bermunajat kepada Allah. 

Mintalah husnul khotimah, minta hidayah, minta istiqomah, minta agar bisa berada di surga bersama Rasulullah SAW, minta rezeki yang berkah, dan perkara akhirat lainnya baru kalau ingin minta perkara dunia silakan. 

Setelah kegiatan berbuka sudah selesai dilakukan, jangan lupa tunaikan kewajiban sholat maghribnya jangan terlena dengan makanan yang ada sampai terlupa dengan sholat. 

Yang laki-laki baiknya sholat berjamaah di Masjid sehingga makin sempurna ibadah puasa kita hari ini. Perempuan baiknya dirumah namun jika ingin sholat berjamaah di Masjid akan mendapatkan pahala sunnah. 

Itulah jadwal buka puasa hari ini, 3 Ramadhan 1444 H atau 25 Maret 2023 beserta dengan doa buka puasa. ***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler