Irak Diguncang Protes Soal Kenaikan Harga Pangan, Efek Domino Perang Rusia di Ukraina?

- 10 Maret 2022, 21:00 WIB
Ilustrasi, Irak Diguncang Protes Soal Kenaikan Harga Pangan, Efek Domino Invasi Rusia di Ukraina?
Ilustrasi, Irak Diguncang Protes Soal Kenaikan Harga Pangan, Efek Domino Invasi Rusia di Ukraina? /PIXABAY/dennistrevisanph /

SEMARANGKU - Salah satu negara Timur Tengah, Irak sedang diguncang protes soal kenaikan harga pangan.

Protes meletus di wilayah selatan Irak yang miskin atas kenaikan harga pangan.

Terkait protes di Irak soal kenaikan harga pangan, para pejabat mengaitkannya dengan konflik di Ukraina.

Lebih dari 500 pengunjuk rasa berkumpul pada Rabu, 9 Maret 2022 di alun-alun pusat di kota selatan Nasiriya untuk melakukan protes kenaikan harga pangan.

Baca Juga: AS Tetapkan Larangan Impor Minyak Hingga Bank Sentral Rusia Batasi Jumlah Tarik Tunai

Selama sekitar satu minggu, harga minyak goreng dan tepung telah meroket di pasar lokal.

“Kenaikan harga mencekik kami, roti maupun produk makanan lainnya. Kami hampir tidak bisa memenuhi kebutuhan,” ujar salah satu warga, Hassan Kazem, dikutip dari Al Jazeera.

Pada Selasa, 8 Maret 2022 pemerintah Irak mengumumkan langkah-langkah untuk menghadapi kenaikan harga internasional.

Ini termasuk tunjangan bulanan sekitar $70 untuk pensiunan yang pendapatannya tidak melebihi satu juta dinar (hampir $700).

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x