Efek Kekeringan, Krisis Kelaparan Ancam Setengah dari Populasi Balita di Somalia, UNICEF Sebut Butuh Ini

- 16 Februari 2022, 17:15 WIB
Ilustrasi Unicef, Efek Kekeringan, Krisis Kelaparan Ancam Setengah dari Populasi Balita di Somalia, UNICEF Sebut Butuh Ini
Ilustrasi Unicef, Efek Kekeringan, Krisis Kelaparan Ancam Setengah dari Populasi Balita di Somalia, UNICEF Sebut Butuh Ini /Reuters

SEMARANGKU - Krisis kelaparan tengah mengancam setengah dari populasi anak-anak di bawah lima tahun (balita) di Somalia, karena efek kekeringan.

Krisis kelaparan akibat kekeringan yang parah mengancam setengah dari populasi balita di Somalia menjadi kekurangan gizi akut tahun ini.

Krisis kelaparan tersebut membuat ratusan ribu balita di Somalia membutuhkan perawatan.

Pejabat senior United Nations International Children's Emergency Fund (UNICEF) menyebutkan bahwa krisis kelaparan balita di Somalia telah mencapai tingkat krisis.

Baca Juga: Kekeringan Memburuk di Somalia, 100.000 Orang Harus Tinggalkan Rumah dan Cari Air

“Malnutrisi telah mencapai tingkat krisis,” ujar Victor Chinyama, Kepala Komunikasi untuk Operasi UNICEF di Somalia, dikutip dari Al Jazeera.

Chinyama menuturkan bahwa sudah waktunya untuk bertindak menangani persoalan ini.

“Waktunya untuk bertindak sekarang. Jika Anda menunggu sampai keadaan menjadi lebih buruk, atau sampai kelaparan diumumkan, mungkin sudah terlambat,” pungkasnya.

Sekedar informasi, Somalia telah menjadi yang paling terpukul karena kekeringan.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x