Tidak Tinggal Diam, Inggris akan Tingkatkan Sanksi Rusia atas Dugaan Agresi Terhadap Ukraina

- 1 Februari 2022, 20:15 WIB
Tidak Tinggal Diam, Inggris akan Tingkatkan Sanksi Rusia atas Dugaan Agresi Terhadap Ukraina /  REUTERS/Sergey Pivovarov
Tidak Tinggal Diam, Inggris akan Tingkatkan Sanksi Rusia atas Dugaan Agresi Terhadap Ukraina / REUTERS/Sergey Pivovarov /

SEMARANGKU - Inggris mengumumkan bahwa akan meningkatkan sanksi terhadap Rusia atas dugaan agresi terhadap Ukraina.

Soal peningkatan sanksi yang akan dilakukan terhadap Rusia karena dugaan agresi terhadap Ukraina diungkapkan oleh Kementerian Luar Negeri Inggris.

Menteri luar negeri Inggris, Elizabeth Truss menuturkan bahwa sejauh ini Inggris hanya dapat memberikan sanksi kepada Rusia yang terkait dengan destabilisasi Ukraina.

“Hingga saat ini, Inggris hanya dapat memberikan sanksi kepada mereka (Rusia) yang terkait dengan destabilisasi Ukraina. Pendekatan baru ini berarti individu dan bisnis yang lebih luas dapat dikenai sanksi karena signifikansinya bagi Kremlin,” ujar Truss, dikutip dari RT.

Baca Juga: Rusia Tuduh Amerika Serikat Timbulkan Ketegangan Atas Ukraina: Ketegangan Timbul di PBB

Peningkatan sanksi yang akan dilakukan oleh Inggris berpotensi memungkinkan London untuk merebut properti dari warga negara Rusia yang kaya.

Sikap Inggris tersebut telah dikutuk oleh Rusia.

Komite Senat Rusia untuk perlindungan kedaulatan nasional, Andrey Klimov, mengatakan bahwa tindakan seperti itu akan merusak citra Inggris sendiri.

“Secara teknis, penerapan 'sanksi' semacam itu mungkin, tetapi legalitasnya akan dipertanyakan,” ujar Klimov, dikutip dari RT.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah