Semakin Tegang, Perang Rusia - Ukraina di Depan Mata, Joe Biden Peringatkan Kemungkinan Invasi Bulan Februari

- 29 Januari 2022, 18:00 WIB
Ilustrasi foto tentara Rusia, Semakin Tegang, Perang Rusia - Ukraina di Depan Mata, Joe Biden Peringatkan Kemungkinan Invasi Bulan Februari
Ilustrasi foto tentara Rusia, Semakin Tegang, Perang Rusia - Ukraina di Depan Mata, Joe Biden Peringatkan Kemungkinan Invasi Bulan Februari /Ministry of Defence of the Russian Federation/

SEMARANGKU - Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden memperingatkan bahwa kemungkinan invasi Rusia ke Ukraina akan terjadi pada Februari 2022.

Gedung Putih mengungkapkan Presiden Joe Biden telah memperingatkan Ukraina bahwa Rusia dapat mengambil tindakan invasi terhadap Ukraina pada Februari 2022.

Joe Biden memberikan peringatan keras di tengah meningkatnya kekhawatiran bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin akan melakukan invasi ke Ukraina pada Februari 2022.

Gedung Putih mengatakan komentar Joe Biden kepada Volodymyr Zelenskyy dari Ukraina dalam panggilan telepon memperkuat kekhawatiran invasi Rusia ke Ukraina.

Baca Juga: Dunia Semakin Mencekam, Rusia - Ukraina Siaga Perang, China Peringatkan AS untuk Tidak Ikut Campur

“Presiden Biden mengatakan bahwa ada kemungkinan yang berbeda bahwa Rusia dapat menginvasi Ukraina pada Februari,” ujar Emily Horne, Juru Bicara Dewan Keamanan Nasional Gedung Putih, dikutip dari Al Jazeera.

Sebelumnya pada Kamis, 27 Januari 2022 utusan AS untuk PBB, Linda Thomas-Greenfield, mengatakan bahwa Biden ingin membahas perilaku mengancam Rusia.

“Rusia terlibat dalam tindakan destabilisasi lainnya yang ditujukan ke Ukraina, yang merupakan ancaman nyata bagi perdamaian dan keamanan internasional dan Piagam PBB,” ujar Linda, dikutip dari Al Jazeera.

Sekedar informasi, hubungan antara Rusia dan Barat memburuk setelah Moskow mengerahkan puluhan ribu tentara di perbatasannya dengan Ukraina.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x