WHO Desak Negara Kaya untuk Tunda Vaksin Booster Covid-19 Hingga 2022

- 10 September 2021, 05:20 WIB
WHO Desak Negara Kaya Untuk Tunda Vaksin Booster Covid-19 Hingga 2022/Christopher Black/Handout via REUTERS
WHO Desak Negara Kaya Untuk Tunda Vaksin Booster Covid-19 Hingga 2022/Christopher Black/Handout via REUTERS /

“Petugas kesehatan mereka, orang tua dan kelompok berisiko lainnya memiliki hal yang sama untuk dilindungi,” kata Tedros dikutip Semarangku dari Al-Jazeera.

Tedros sebelumnya telah menyerukan moratorium pada vaksin booster Covid-19 hingga akhir September.

Tetapi, negara-negara kaya termasuk Israel, Inggris, Denmark, Prancis, Spanyol dan Amerika telah memulai atau mempertimbangkan untuk memberikan vaksin booster Covid-19.

Kepala WHO mengatakan dia menerima pesan dukungan dari menteri kesehatan pada pertemuan negara-negara.

“Sebulan yang lalu, saya menyerukan moratorium global pada dosis booster, setidaknya sampai akhir September,” kata Tedros.

“Untuk memprioritaskan vaksinasi orang yang paling berisiko di seluruh dunia yang belum menerima dosis pertama mereka,” lanjut Tedros.

Moratorium untuk memberikan vaksin booster Covid-19 dilakukan untuk mengantisipasi agar negara lain dapat memberikan vaksin Covid-19 pada 40 persen populasinya.

Negara-negara kaya juga telah menawarkan untuk menyumbangkan satu miliar dosis vaksin ke negara lain.

Tetapi kurang dari 15 persen dari dosis vaksin Covid-19 tersebut telah “terwujud”, katanya dengan mengatakan bahwa produsen telah berjanji untuk memprioritaskan program yang didukung PBB.

Program tersebut adalah untuk memberikan vaksin kepada orang-orang yang dianggap paling membutuhkan.***

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah