41 Warga Palestina di Gaza Dilukai Pasukan Israel Saat Memperingati Pembakaran Masjid Al-Aqsa

- 22 Agustus 2021, 19:45 WIB
 41 warga Palestina terluka dalam bentrokan dengan pasukan Israel di perbatasan Gaza saat memperingati pembakaran tahun 1969 Masjid Al-Aqsa, 21 Agustus 2021/Instagram/@eye.on.palestine
41 warga Palestina terluka dalam bentrokan dengan pasukan Israel di perbatasan Gaza saat memperingati pembakaran tahun 1969 Masjid Al-Aqsa, 21 Agustus 2021/Instagram/@eye.on.palestine /

 

 

SEMARANGKU – Pasukan Israel menembak dan melukai puluhan warga Palestina di Jalur Gaza selama peringatan serangan pembakaran tahun 1969 Masjid Al-Aqsa.

Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza pada hari Sabtu mengatakan 41 warga Palestina terluka dalam bentrokan dengan pasukan Israel.

Diantara warga Palestina yang terluka terdapat dua anak-anak kondisinya parah, salah satunya laki-laki berusia 13 tahun ditembak di kepala.

 Baca Juga: Israel Serbu Gaza dan Tembaki demonstran Palestina, Termasuk Seorang Anak-anak

Sementara 27 warga Palestina terluka ditembak dengan peluru tajam di bagian ekstremitas bawah mereka dan dua ditembak di perut serta dua di lengan.

Sedangkan warga Palestina lainnya terluka akibat terkena gas air mata yang dilemparkan oleh pasukan Israel.

Pasukan Israel mulai menembaki warga Palestina yang berkumpul di sekitar kamp pengungsi Malaka di timur laut Gaza pada Sabtu setelah shalat dhuhur.

Seorang juru bicara militer Israel mengatakan kepada AFP bahwa seorang tentara Israel juga terluka parah dalam bentrokan itu.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x