20 Roket Kaliber Hizbullah Lebanon Tembus Pertahanan Benteng Iron Dome Israel

- 8 Agustus 2021, 14:47 WIB
20 Roket Kaliber Hizbullah Lebanon Tembus Pertahanan Benteng Iron Dome Israel
20 Roket Kaliber Hizbullah Lebanon Tembus Pertahanan Benteng Iron Dome Israel /Sumber: Pras Today

Baca Juga: Perang! Israel dan Lebanon Saling Tembak Roket, Ini Tanggapan Hizbullah...

Dia menegaskan bahwa kelompok Hizbullah Lebanon tidak akan tinggal diam dan terus menggempur rezim Israel.

"Kami tidak bisa tinggal diam tentang hal itu," tegasnya.

Sebagai informasi, Hizbullah Lebanon  menghantam "ladang terbuka" di dekat posisi Israel pada pukul 11:15 waktu setempat Jumat, menggunakan "puluhan" roket kaliber 122.

Puluhan roket kaliber 122 sebagian tembus dan sebagiannya ledak di langit karena teratasi dengan Iron Dome Israel.

Media rezim Israel mengatakan penduduk permukiman di utara wilayah pendudukan telah diminta untuk tinggal di rumah. 

Setelah serangan roket balasan, Perdana Menteri Israel Naftali Bennett dan Menteri Urusan Militer rezim Benny Gantz mengadakan sesi darurat di tengah laporan sejumlah besar serangan mendadak yang dilakukan oleh pesawat tempur Israel di Lebanon selatan.

Namun dalam sebuah pernyataan, Hizbullah menolak laporan media yang mengklaim bahwa Israel meluncurkan setidaknya dua serangan udara di Libanon, mengatakan musuh Zionis tidak melakukan agresi udara atau artileri pada posisi dari mana roket ditembakkan pada hari Jumat yang lalu.***

Halaman:

Editor: Sauqi Romdani

Sumber: Pars Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x