Sempat Ditunda, Jadwal Sidang Pemakzulan Donald Trump Resmi Ditetapkan, Ini Tanggalnya!

- 23 Januari 2021, 08:10 WIB
Mantan Presiden AS Donald Trump
Mantan Presiden AS Donald Trump //instagram.com @ realdonaldtrump

SEMARANGKU - Sidang pemakzulan mantan Presiden AS Donald Trump akan dilakukan mulai hari Minggu, 8 Februari 2021.

Jadwal sidang pemakzulan mantan Presiden AS Donald Trump tersebut disampaikan oleh Chuck Schumer selaku Pemimpin Mayoritas Senat pada Jumat, 22 Januari 2021 waktu setempat.

Penetapan jadwal sidang pemakzulan mantan Presiden AS Donald itu dipastikan usai DPR menyerahkan dakwaan pemakzulan ke pihak Majelis.

Baca Juga: Sinopsis Film Snitch, Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini, Cerita Gembong Narkoba

Baca Juga: Intelijen AS: Korea Utara Hanya ‘Mengakali’ Diplomasi untuk Kepentingan Senjata Nuklirnya

Sidang pemakzulan mantan Presiden AS Donald Trump akan dilakukan mulai 8 Februari 2021

Usai ditetapkannya jadwal sidang pemakzulan mantan Presiden AS Donald Trump, Chuck Schumer mengatakan bahwa pihak manajer pamkzulan DPR maupun tim pembela Donald Trump punya waktu untuk persiapan.

Dilansir dari Reuters, sebelumnya, pemimpin senat Partai Republik, Mitch McConnell meminta Chuck Schumer untuk menunda persidangan hingga pertengahan bulan Februari.

Baca Juga: Jadwal Link Live Streaming Liga Italia AC Milan vs Atalanta di RCTI Gratis Malam Ini

Baca Juga: Jadwal Trans TV Hari Ini Sabtu 23 Januari 2021 Ada Film Snitch dan Escobar: Paradise Lost

Permintaan McConnell tersebut bertujuan agar pihak Donald Trump bisa mempersiapkan pertahanan.

Pemakzulan Donald Trump ini merupakan buntut dari Donald Trump yang dituduh menghasut pendukungnya untuk menyerbu dan menyerang Capitol Hill saat perresmian kemenangan Joe Biden dalam Pilpres AS. ***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x