Perankan Petruk di OVJ, Gubernur Ganjar Pranowo Berikan Pesan Menyentuh Hati

- 1 April 2021, 20:45 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo yang berperan sebagai Petruk di panggung OVJ, memberikan pesan gotong royong mengahadapi pandemi Covid-19.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo yang berperan sebagai Petruk di panggung OVJ, memberikan pesan gotong royong mengahadapi pandemi Covid-19. /Dok. Humas Pemprov Jateng

Baca Juga: Korban Kekerasan Militer Myanmar Dianggap Mengganggu, Thailand Minta Kekerasan Hingga Kudeta Dihentikan

Di Jateng, sebutnya, ada program Jogo Tonggo yang dilakukan di kalangan masyarakat. Kegiatan utamanya saling jaga antartetangga.

“Yang harus dilakukan adalah menjaga antartetangga. Di sini ada Jogo Tonggo, yang sakit diantar ke rumah sakit. Yang kurang makan dibantu kekuatan tetangga. Mungkin yang tidak punya pulsa, sinyal untuk sekolah, Kominfo hadirkan infrastrukturnya,” ujarnya.

Ditanya kesan usai lama tidak pentas, Ganjar mengaku biasa saja. Ia menyebut, yang terpenting adalah penyampaian pesan kepada masyarakat.

Baca Juga: Korban Kekerasan Militer Myanmar Dianggap Mengganggu, Thailand Minta Kekerasan Hingga Kudeta Dihentikan

Baca Juga: Tanggapi Aksi Penyerangan di Mabes Polri, Presiden Jokowi: Tidak Ada Tempat Bagi Terorisme di Tanah Air

“Wong guyon-guyon, yang penting bisa menjelaskan apa yang jadi cerita dan pesan. Konteksnya bagus ada protkes ada vaksin, tentang kepedulian pada sesama termasuk gunakan media dengan baik,” ungkapnya

Ganjar juga berpesan, agar lembaga penyiaran meningkatkan kualitas konten. Ia berharap semua pihak, termasuk Komisi Penyiaran Indonesia, ikut mengontrol.

“Ya dikontrol, ada KPID juga. Konten yang penting dibicarakan bersama, agar kita punya spirit semangat bersama. Supaya menatap masa depan tidak soal ribut dan negatif, tapi sesuatu yang menyemangati,” tandasnya. ***

Halaman:

Editor: Mahendra Smg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x