Redmi 9C Sudah Resmi di Indonesia Menyusul Redmi 9A, Lengkapi Rangkaian Seri 9

- 11 September 2020, 15:00 WIB
Tampilan Xiaomi Redmi 9C.
Tampilan Xiaomi Redmi 9C. /Xiaomi

SEMARANGKU –Xiaomi secara resmi meluncurkan ponsel terbaru kelas menengah untuk pasar Indonesia melalui acara peluncuran virtual, yang dikenal dengan Redmi 9C.

Kehadiran ponsel ini selain menyusul pendahulunya Redmi 9A sekaligus melengkapi seri 9 pada rangkaian ponsel Redmi dari pabrikan Xiaomi

Kedua ponsel seri 9 tersebut merupakan ponsel kelas menengah dengan spesifikasi, yang tidak begitu berbeda antara Redmi 9A dan Redmi 9C.

Baca Juga: Persiapan! BLT Subsidi Gaji Tahap 3 Bakal Cair, Ini Cara Memastikan Namamu Terdaftar!

Baca Juga: Cek Nama dan Daftar Segera, BLT Subsidi Gaji Atau Upah Diperpanjang Hingga Juni 2021

Kedua ponsel tersebut mengusung desain dengan menggunakan layar berukuran besar, sekaligus ditenagai dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh sebagai suplai tenaga,

Dan dilengkapi dengan tiga kamera belakang, serta menggunakan prosesor Helio dari MediaTek.

Dilansir dari GSMarena, Redmi 9C mengusung layar berdiagonal 6,53 inci dengan panel IPS LCD beresolusi HD+ dengan kapasitas yang menghasilkan aspek rasio 20:9.

Baca Juga: Motorola Moto E7 Plus Spesifikasi, Ponsel Kelas Menengah dengan Snapdragon 460

Baca Juga: Redmi 9C Harga dan Spesifikasi 1 Jutaan, Apa kelebihan dan Kekurangannya

Desain yang ditampilkan pada bagian atas pada depa ponsel tersemat sebuah poni Dot-Drop yang memuat kamera depan dengan kapasitas 5MP untuk kebutuhan panggilan video serta foto selfie.

Sementara untuk kebutuhan fotografi, ponsel entry-level ini hadir dengan tiga kamera dan satu LED flash yang disusun secara simetris di dalam sebuah modul berbentuk persegi.

Penggunaan ketiga kamera tersebut terdiri dari kamera utama 13MP, kamera makro 2MP, dan sensor kedalaman 2MP.

Baca Juga: Daftar HP Realme Harga 1 Jutaan Bulan September 2020, Banyak Tipe, Buruan Cek!

Baca Juga: Komparasi Redmi 9C vs Realme C11 Harga dan Spesifikasi, Mirip Banget, Bedanya Apa?

Sebagai dapur pacu yang mendukung performanya, Redmi 9C ditenagai oleh prosesor Helio G35 octa-core hingga 2,3GHz yang dipadukan dengan RAM hingga 4GB dan penyimpanan internal hingga 64GB.

Pengguna juga dapat memperluas kapasitas penyimpanan dengan kartu microSD. Yang letaknya terpisah dari slot Dual SIM yang bisa dikatakan bukan hybrid.

Redmi 9C sudah beroperasi dengan sistem Android 10 berlapis dengan teknologi antarmuka MIUI 12.

Baca Juga: Komparasi Realme 7 vs Samsung Galaxy M51, Apakah Samsung yang Lebih Baik atau Realme yang Sepadan

Baca Juga: Daftar HP Oppo Keluaran Terbaru 2020, Intip Update Harga dan Spesifikasi Singkatnya

Untuk keamanan data pada ponsel, ponsel ini dilengkapi dengan sensor sidik jari yang terletak di belakang ponsel seperti ponsel Xiaomi pada umumnya.

Redmi 9C hadir dengan baterai berkapasitas besar yaitu 5.000 mAh yang diklaim Xiaomi dapat bertahan selama sehari penuh.

Dengan teknologi baterai yang tidak akan mengalami penurunan kualitas baterai selama hampir empat tahun.

Baca Juga: Daftar HP yang Sedang Trend di Bulan September 2020, Lihat Spesifikasi Lengkapnya!

Baca Juga: Daftar HP Vivo Keluaran Terbaru 2020, Fitur Baru di Harga 3 Jutaan

Sementara untuk mendukung kegiatan gaming, Xiaomi juga membekali ponsel ini dengan teknologi HyperEngine terbaru yang diklaim bisa memberikan pengalaman bermain game yang lancar.

Seagai fitur pelengkap ponsel ini mencakup Micro USB, konektor jack audio 3,5 mm, dan Bluetooth 5.0.

Untuk ketersediaan dan harganya, Redmi 9C bisa didapatkan secara perdana mulai 15 September mendatang melalui Mi.com, Mi Stores, dan e-commerce lainnya.

Baca Juga: Daftar HP Flagship Terbaru 2020, Hanya 7 Jutaan

Baca Juga: Daftar HP Baru Rilis September 2020, Tipe Menengah di September, dari Realme 7 Hingga Galaxy M51

Varian warna yang tersedia ada tiga yaitu Midnight Gray. Twilight Blue, dan Sunrise Orange.

Harga Redmi 9C di Indonesia adalah Rp1.399.000 untuk varian 3GB/32GB dan Rp1.599.000 4GB/64GB. Xiaomi memberikan garansi resmi penuh untuk Redmi 9C selama 24 bulan. ***

Editor: Heru Fajar

Sumber: GSM Arena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x