Cair Hari Ini! Simak Cara Cek Kuota Internet Gratis Kemdikbud Via SMS dan Aplikasi, Lapor Bisa ke Nomor WA Ini

- 11 Maret 2021, 05:25 WIB
Ilustrasi cara cek bantuan kuota internet gratis Kemdikbud 2021.*
Ilustrasi cara cek bantuan kuota internet gratis Kemdikbud 2021.* /Pexels/

SEMARANGKU – Ketahui cara cek kuota internet gratis Kemdikbud via SMS dan aplikasi sementara untuk lapor jika belum dapat bisa melalui nomor WA.

Untuk cek kuota internet gratis Kemdikbud yang disalurkan mulai hari ini bisa dilakukan melalui dua cara yaitu melalui SMS dan aplikasi, berikut caranya.

Segera lapor ke nomor WA berikut jika belum dapat bantuan kuota internet gratis Kemdikbud, berikut penjelasannya.

Baca Juga: Alhamdulillah Kuota Internet Gratis 2021 Cair Hari Ini, Cek Jumlah Bantuan untuk Pelajar-Mahasiswa

Ini cara cek kuota internet gratis Kemdikbud via SMS dan aplikasi, Lapor Bisa WA ke Nomor Ini

Bantuan kuota internet gratis Kemdikbud untuk tahun 2021 dicairkan untuk tiga bulan yaitu Maret, April, dan Mei.

Berdasarkan petunjuk teknis atau juknis terkait pemberian bantuan kuota internet tahun 2021, kuota yang diterima penerima bantuan semuanya berbentuk kuota umum.

Di jenjang paling bawah yaitu peserta didik PAUD, akan mendapat bantuan kuota 7 GB per bulan. Pada jenjang sekolah dasar hingga menengah, peserta didik akan mendapat bantuan kuota sebesar 10 GB per bulan.

Baca Juga: INGAT! Aplikasi Ini Tidak Bisa Menggunakan Kuota Internet Gratis Pemerintah, Apa Saja?

Sedangkan, untuk guru akan mendapat bantuan kuota sebesar 12 GB per bulan. Pada jenjang perguruan tinggi, mahasiswa dan dosen akan mendapat bantuan kuota sebesar 15 GB per bulan.

Pencairan bantuan kuota internet gratis Kemdikbud dari Maret sampai Mei akan dilakukan setiap tanggal 11-15 tiap bulannya.

Cara pertama untuk mengecek bantuan kuota internet gratis yaitu dengan mengecek perpesanan atau lebih tepatnya SMS pemberitahuan.

Baca Juga: Cair Hari Ini! Simak Fakta Seputar Bantuan Kuota Internet Gratis Kemdikbud

Operator seluler akan mengirimkan SMS pemberitahuan ke nomor pelanggan bahwa nomor tersebut mendapat bantuan kuota internet gratis Kemdikbud.

Cara kedua yaitu dengan mengecek kuota melalui kode UMB untuk cek kuota setiap operator, misalnya ketik *123# pada Indosat.

Cara ketiga yaitu dengan mengecek aplikasi dari operator yang digunakan, misalnya aplikasi MyTelkomsel untuk pelanggan Telkomsel.

Untuk cara lapor, Kemdikbud menyediakan layanan pengaduan yang bisa dilakukan dengan chat ke nomor WA 0811-9958-020.***

Editor: Meilia Mulyaningrum

Sumber: Kemdikbud Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah