Realme 7 Harga dan Spesifikasi, Ketahui Kelebihan dan Kekurangannya Sebelum Beli

14 September 2020, 14:15 WIB
Realme 7 Harga dan Spefikasi /Youtube/Gadgetin

SEMARANGKU - Pada artikel kali ini, kita akan mengulas satu smartphone yang dikabarkan akan dirilis di Indonesia dengan pasar kelas menengah yakni Realme 7.

Disebut sebagai generasi penerus dari Realme 6, lantas bagaimana performa dari Realme 7 ini?

Dikutip dari laman GSMArena, berikut ini adalah ulasan lengkap dari Realme 7 beserta kelebihan dan kekurangannya.

Baca Juga: Realme 7 Spesifikasi, Ponsel dengan Teknologi Kamera Nightscape, Simak Selengkapnya!

Baca Juga: Ganjar Pranowo Sebut Satpol PP di 9 Daerah Ini Bakal Gencar Lakukan Pengetatan Aturan Kesehatan

Desain

Realme 7 telah menggunakan desain kekinian dengan adanya punch hole pada sisi kiri bagian atas untuk menempatkan kamera depannya.

Sementara di bagian belakang Realme 7 menampilkan empat kamera yang disusun secara vertikal, lengkap dengan LED flash dan logo Realme dibawahnya. Penempatan fingerprint di bagian samping juga menambah kesan elegan pada Realme 7 ini.

Namun sayangnya, kekurangan dari Realme 7 ini masih menggunakan bahan material polycarbonate yang melapisi body bagian belakangnya.

Baca Juga: Komparasi Samsung Galaxy Note 8 vs iPhone X, Perbandingan Harga dan Spesifikasi yang Menarik

Baca Juga: Ga Usah Kemana-mana! Cek BLT Subsidi Gaji Tahap 3 Cair Atau Belum Bisa Lewat HP, Begini Caranya

Layar

Realme 7 juga mempunyai ukuran layar yang cukup besar yakni 6.5 inci lengkap dengan panel layar IPS LCD beresolusi 1080 x 2400 piksel, serta rasio aspek 20:9. Layar dari Realme 7 ini juga mempunyai kerapatan piksel sebesar 405 ppi, refresh rate 90 Hz, dan sudah dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 3.

Performa

Realme 7 juga telah mendukung sistem operasi terbaru yakni Android 10, dengan antarmuka Realme UI. Sedangkan untuk dapur pacunya, Realme 7 dibekali dengan chipset Mediatek Helio G95 dengan fabrikasi 12 nm yang dipadukan dengan GPU Mali-G76 MC4.

Dimana prosesor ini mampu melaju dengan kecepatan 2.0 GHz, serta untuk kebutuhan gaming tentunya sudah sangat mumpuni.

Kelebihan lain dari Realme 7 ini yakni memiliki RAM dan memori internalnya yang lega, dengan disokong kapasitas RAM sebesar 8 GB + ROM 128 GB. Dan menariknya, kamu masih bisa menambah kapasitas penyimpanannya dengan adanya slot microSD yang bisa di up hingga 512 GB.

Baca Juga: Komparasi Vivo Y71 vs Redmi 7A, Harga dan Spesifikasi Beda Dikit, Harga 2 Kali Lebih Mahal

Baca Juga: Komparasi Realme 6 vs Vivo V17 Harga dan Spesifikasi, Performa Mirip Tapi Cuannya Beda, Mending Mana

Kamera

Untuk menunjang eksistensi Realme 7 mempunyai kamera yang menarik. Di Bagian belakang terdapat empat modul kamera dengan konfigurasi 64 MP bukaan f/1.8 + 8 MP bukaan f/2.3 ultrawide + 2 MP bukaan f/2.4 macro + 2 MP bukaan f/2.4 depth sensor.

Dan kamera belakang tersebut juga mampu merekam video dengan kualitas 4K hingga 30fps, dan 1080p hinga 30/60fps.

Sementara untuk kamera depan Realme 7 memiliki ukuran kamera 16 MP bukaan f/2.1, yang mampu merekam video dengan resolusi 1080p hingga 30/120fps.

Baca Juga: Alhamdulillah, BLT Rp1,2 Juta Untuk Korban PHK Cair Hari Ini, Program Subsidi Gaji Sangat Membantu

Baca Juga: Mulai Hari Ini! Jatim Terapkan Denda Bagi Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19, Simak Infonya!

Baterai

Pada sektor daya, ponsel ini memiliki kapasitas daya sebesar 5000 mAh, yang sudah didukung dengan teknologi fast charging 30 W Type-C, serta kecepatan charging hanya beberapa menit saja. Jadi, dengan adanya kapasitas daya baterai dan fast charging sebesar itu, Realme 7 ini akan dapat menemani aktivitasmu sepanjang hari.

Fitur

Realme 7 ini sudah dilengkapi dengan NFC yang tidak ada pada generasi sebelumnya seperti Realme 6 dan lain sebagainya.

Harga

Untuk harganya, Realme 7 akan dijual di Indonesia mulai dari harga 3 sampai 4 jutaan.

Baca Juga: Realme C11 vs Realme C2, Harga HP Rp1 Jutaan dari Realme, Dapet Fitur dan Spesifikasi Apa Saja

Baca Juga: Daftar HP Realme Harga 1 Jutaan Bulan September 2020, Banyak Tipe, Buruan Cek!

Nah, bagaimana? Apakah menurutmu Realme 7 ini layak untuk dibeli?***

Editor: Heru Fajar

Sumber: GSM Arena

Tags

Terkini

Terpopuler