Presiden Ukraina Desak Warga Sipil untuk Berperang Lawan Rusia, Pemerintah Berjanji Memberikan Persenjataan

- 25 Februari 2022, 11:45 WIB
Presiden Ukraina Desak Warga Sipil untuk Berperang Lawan Rusia, Pemerintah Berjanji Memberikan Persenjataan
Presiden Ukraina Desak Warga Sipil untuk Berperang Lawan Rusia, Pemerintah Berjanji Memberikan Persenjataan /REUTERS/Valentyn Ogirenko

SEMARANGKU - Presiden Ukraina, Volodymyr Zalenskyy mendesak warga sipil untuk berperang melawan Rusia.

Volodymyr Zalenskyy mengungkapkan bahwa pemerintah berjanji memberikan senjata kepada warga sipil yang ingin membela Ukraina.

Volodymyr Zelenskyy telah meminta semua warga negara Ukraina yang siap membela negara dari pasukan Rusia untuk maju ke medan perang.

Baca Juga: Presenter Afrika Selatan Bandingkan Penyerangan Rusia ke Ukraina dengan Israel ke Palestina: Itu Hal Yang Sama

Di tengah invasi Rusia ke Ukraina, Volodymyr Zelenskyy mengatakan Kiev akan mengeluarkan senjata kepada semua orang yang menginginkannya.

Seperti diketahui, Rusia telah melancarkan invasi habis-habisan ke Ukraina melalui darat, udara, dan laut pada Kamis, 24 Februari 2022.

Invasi ini adalah serangan terbesar oleh satu negara terhadap negara lain di Eropa sejak Perang Dunia II.

Baca Juga: Rusia Serang Pangkalan Udara di Perbatasan Timur, Ukraina Nyatakan Darurat Nasional

Invasi Rusia juga membuat ketakutan terburuk Barat menjadi kenyataan.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x