Cek PTM SD di Semarang, Ganjar Pranowo Kagum dengan Cara yang Diterapkan

- 1 September 2021, 18:03 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat cek pelaksanaan PTM tingkat SD di Semarang, Rabu 1 September 2021.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat cek pelaksanaan PTM tingkat SD di Semarang, Rabu 1 September 2021. /Dok. Humas Pemprov Jateng

SEMARANGKU - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo terus memantau pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) di sekolah-sekolah.

Rabu 1 September 2021, Ganjar memantau PTM tingkat SD di Kota Semarang sambil gowes.

Saat melakukan pengecekan PTM SD di Semarang, Ganjar kagum dengan cara yang diterapkan pihak sekolah.

Baca Juga: Wagub Taj Yasin Maimoen Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Santri untuk Persiapkan PTM

Sekolah pertama yang dikunjungi Ganjar adalah SDN Kedungpane 02, Kecamatan Mijen, Kota Semarang.

Saat tiba di sana belum terlihat banyak aktivitas. Baru ada seorang guru yang berjaga di depan gerbang dengan memegang thermo gun. Sementara di dalam kelas baru ada beberapa siswa kelas 6 dan kelas 5.

Hampir semua siswa yang ditemui Ganjar di kelas itu berangkat sekolah tanpa diantar orang tua. Mereka berangkat dengan jalan kaki karena jarak sekolah dan rumah tidak jauh.

"Jalan kaki, Pak. Sampai sekolah langsung cuci tangan. Lebih senang belajar di sekolah daripada di rumah, bisa bertemu teman," kata hampir semua siswa yang ditanyai Ganjar.

Baca Juga: Sekolah Mulai Gelar PTM, Ganjar Pranowo: Jangan Paksa Siswa Beli Seragam!

Halaman:

Editor: Mahendra Smg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x