Pendaratan Perdana Pesawat Citilink ATR-72 di Bandara Jenderal Soedirman Purbalingga, Aman!

- 3 Juni 2021, 14:42 WIB
Pendaratan Perdana Pesawat Citilink  ATR-72 di Bandara Jenderal Soedirman Purbalingga, Aman!
Pendaratan Perdana Pesawat Citilink ATR-72 di Bandara Jenderal Soedirman Purbalingga, Aman! /Dok. Humas Prov. Jateng

Valerie berharap agar Bandara Jenderal Besar Soedirman Purbalingga ke depannya bisa ramai maskapai tidak hanya pesawat Citilink.

"Semoga makin ramai, semua frekuensi penerbangan semakin banyak di sini," pungkasnya.

Baca Juga: Segera Cair BLT BPJS Ketenagakerjaan Subsidi Gaji Rp1,2 Juta dari Kemnaker pada Bank Ini

Sementara itu, GM Angkasa Pura Kantor Cabang Bandara JB Soedirman, Catur Sudarmono mengatakan, penerbangan komersil perdana di bandara itu berjalan normal dan bagus. Pesawat Citilink yang berangkat dari Juanda Surabaya berhasil mendarat dengan baik pada pukul 10.30 WIB.

"Informasi dari Airnav juga cuaca bagus, fisibilitynya juga bagus. Jadi lancar semuanya," ucapnya.

Catur menambahkan ke depannya akan dibuka secara komersial dan dipastikan banyak maskapai yang akan mendarat di Bandara Jenderal Soedirman Purbalingga.

Dirinya mengatakan ada beberapa maskapai yang berniat mendarat di di Bandara Jenderal Soedirman Purbalingga, namun masih belum mengajukan secara resmi.

"Kemarin Wings Air sudah berminat, tapi baru lisan dan belum resmi. Mungkin nanti dalam waktu dekat, sambil melihat animo penumpang yang ada di sini," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Sauqi Romdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x