Tegal Izinkan Santri Mudik, Ganjar Pranowo Akui Ada Perbedaan Regulasi Kementerian dan Satgas

- 30 April 2021, 18:45 WIB
Ganjar Pranowo Tegas Larangan Mudik, Kemenag Kota Tegal :Tidak Ada Langan Santri Mudik
Ganjar Pranowo Tegas Larangan Mudik, Kemenag Kota Tegal :Tidak Ada Langan Santri Mudik /Pemprov Jateng

SEMARANGKU – Aturan atau regulasi bagi pemudik kembali tumpang tindik. Dari Kementerian Agama (Kemenag) ada yang mengzinkan santri mudik, sementara dari Satgas Covid-19, semua warga dilarang mudik.

Yang mencolok terjadi di Kota Tegal. Kemenag Kota Tegal secara terang-terangan tidak melarang para santri yang ingin pulang kampung pada Lebaran nanti. Padahal sebelumnya di Kota Tegal muncul klaster di salah satu ponpesnya.

Regulasli yang dikeluarkan Kemenag Tegal menjadi pertanyaan besar. Apakah ada kelompok tertentu yang jadi anak emas pemerintah sehingga diperbolehkan mudik Lebaran.

Baca Juga: Ikatan Cinta 30 April 2021: Riki Tiba-tiba Diminta Datang ke Rumah oleh Mama Sarah, Ada Apa?

Baca Juga: Samsung Galaxy M12 Harga dan Spesifikasi, Mulai 1,8 Juta Sudah Dapat Layar 90Hz, Exynos 850 dan Baterai Badak

Menanggapi hal itu, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menegaskan, tidak ada pengecualian pada kelompok tertentu terkait mudik Lebaran 2021. Jika memang harus pulang maka mengikuti regulasi yang ada.

“Nggak ada fasilitasi khusus kepada kelompok-kelompok tertentu. Semua aturannya sama. Jadi kalau mereka memang harus pulang dalam kondisi sesuai dengan regulasi ya ikuti saja di situ,” tegas Ganjar, Jumat 30 April 2021.

Ganjar lantas mengingatkan kembali kasus Covid-19 yang muncul di Pati yang berawal dari warga mudik. Selain itu, kasus di Purbalingga yang muncul saat pengecekan PTM dan berasal dari pondok pesantren.

Baca Juga: Toyota Raize Meluncur Ini Fitur Lengkap dan Daftar Harga Resmi Setelah Kena Insentif PPnBM, Mulai 219 Jutaan

Halaman:

Editor: Mahendra Smg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x