Ada Perubahan Jadwal Wisata di Jepara Jawa Tengah, Catat Dulu Agar Tidak Kecewa

- 24 Desember 2020, 17:38 WIB
Pantai Kartini Jepara Jawa Tengah
Pantai Kartini Jepara Jawa Tengah /Tangkap Layat YouTube/lintaryogi

Baca Juga: Eric The Boyz Mintaa Maaf Karena Tak Pakai Masker Saat Liburan, Agensi Siap Ambil Jalur Hukum

Seluruh objek wisata di Kabupaten Jepara diinstruksikan untuk tidak beroperasi selama libur Natal dan tahun baru. Baik objek wisata yang dikelola pemerintah, maupun swasta.

Untuk objek wisata yang dikelola pemerintah desa, lanjut Andi, diharapkan untuk segera dikoordinasikan kepada petinggi dan pengelola agar mulai besok tetap tutup.

“Penutupan dimulai Kamis, 24 Desember hingga 3 Januari 2021,” kata Andi, sapaan akrabnya.

Baca Juga: Cek NIK KTP ke dtks.kemensos.go.id Bansos Tunai Penerima Dapat Rp 300 Rb di Desember, Ini Syaratnya

Baca Juga: Dibuka Tahun 2021, Ini Syarat Sampai Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 12 di www.prakerja.go.id

Ditambahkan, pihaknya tidak mau berspekulasi, untuk membuka objek wisata.

“Kita sama-sama tidak tahu apa yang terjadi. Kalau kita batasi jumlah wisatawan. Mereka yang tidak bisa masuk ke lokasi malah akan menyerbu titik keramaian lainya. Sehingga kami ambil keputusan untuk menutup objek wisata,” katanya.

Andi juga menginstruksikan kepada Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), dan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) untuk mengantisipasi luapan massa agar tidak terjadi kerumunan. Seperti di lokasi hutan karet, yang ada di Kecamatan Keling.

“Biasanya kalau libur masyarakat akan mencari titik-titik kumpul, seperti hutan karet dan lain nya, ini harus diantisipasi” kata Andi.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: jatengprov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah