Perahu Wisata Terbalik di Waduk Kedung Ombo, 9 Orang Tenggelam dan Belum Ditemukan

15 Mei 2021, 18:15 WIB
Perahu wisata tenggelam di Waduk Kedung Ombo, Kemusu, Boyolali /Instagram/@merapi_uncover

SEMARANGKU – Perahu wisata yang ditumpangi 20 orang di Waduk Kedung Ombo Boyolali terbalik, Sabtu 15 Mei 2021.

Dari 20 penumpang perahu wisata yang terbalik tersebut, 11 di dataranya berhasil selamat dan 9 lainnya tenggelam di Waduk Kedung Ombo dan belum ditemukan.

Awalnya, perahu wisata berputar-putar membawa 20 wisatawan di Waduk Kedung Ombo.

Baca Juga: CAIR! Cek Jadwal Pencairan BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan 2021 Usai Lebaran

Sebelum kebali, para penumpang berswafto di atas perahu di tengah waduk. Entah karena keseimbangan kurang, perahu kemudian terbalik.

“Setelah berputar-putar, kemudian mereka melakukan Selfi diatas perahu. Karena perahu tidak kuat, akhirnya perahu tersebut terbalik, semua penumpang tercebur ke dalam air,” jelas Kabidhumas Polda Jateng Kombes Pol Iskandar.

Dari tragedi perahu wisata terbalik di Waduk Kedung Ombo itu, 11 orang penumpang berhasil selamat, tapi 9 orang tenggelam dan belum ditemukan.

Baca Juga: ADA Swalayan Kudus Terancam Ditutup Gara-gara Ada Pengunjung yang Tak Pakai Masker Tapi Dibiarkan

“Ke sembilan orang penumpang tersebut masih dilakukan pencarian oleh jajaran kepolisian polres Boyolali dan Polda Jateng, dan ini masih kita lakukan pencarian korban tersebut,” jelas Kabidhumas Polda Jateng.

Dari datanya, 9 orang yang hilang dan tenggelam yaitu, Siti Mukaromah, Wilda, Niken Safitri, Tituk Mulyani, Ana, Zamzam, Jalal, Jalil dan Desti.

Sedangkan 11 orang korban selamat adalah Alya, Mustakim, Suswanti, Laras, Supriyadi, Andre, Khoirunisia, Rifki Edi, Andi, Adi dan Tinuk.

Baca Juga: Jasa Marga Catat 123 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek hingga H+2 Lebaran

Melihat kejadian itu, Kata Kabidhumas Polda Jateng, Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi perintahkan kepada pengelola pariwisata Waduk Kedung Ombo untuk menutup lokasi wisata.

Aladannya, perahu wisata yang dikelola tidak menerapkan prokes dan prosedur keselamatan, serta kapasitass pengunjung melebih kapasitas yang di tentukan.

“Kapolda Jateng perintahkan tutup lokasi wisata Waduk Kedung Ombo mulai hari ini juga, karena tidak mematuhi Prokes dan melanggar kapasistas pengunjung yang di tentukan,” tandasnya. ***

Editor: Mahendra Smg

Sumber: Polda Jateng

Tags

Terkini

Terpopuler