Kesan Siswa saat Belajar Tatap Muka di Jawa Tengah Digelar, Alhamdulillah Seneng Banget!

5 April 2021, 15:00 WIB
Kesan siswa SMAN 4 Kota Semarang dan SMAN 1 Ungaran saat belajar tatap muka di Jawa Tengah digelar, Senin 5 April 2021 /Dok. Humas Prov. Jateng

SEMARANGKU - Kesan siswa SMAN 4 Kota Semarang saat belajar tatap muka di Jawa Tengah digelar, Senin 5 April 2021.

Tampak raut wajah kesenangan para siswa SMAN 4 Kota Semarang saat melakukan pembelajar tatap muka (PTM) di Jawa Tengah berlangsung.

Sebab, sekian lama belajar secara daring, akhirnya bisa bisa terwujud belajar secara tatap muka bersama guru dan teman-teman kelasnya.

Hal tersebut diungkapkan Keisya Kumala, salah satu siswa SMAN 4 Kota Semarang saat dirinya dimintai keterangan soal program PTM.

Baca Juga: Sidak Uji Coba PTM di 2 Sekolah Jawa Tengah, Ganjar Pranowo Sentil Guru Tidak Patuhui Prokes

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 5 April 2021, Andin Belum Sadar, Mama Rosa Menyadari Kesalahannya?

"Alhamdulillah seneng banget. Setelah sekian lama daring, akhirnya bisa masuk ke sekolah. Bisa ketemu teman-teman, ketemu guru secara langsung dan bisa ngrasain duduk di kelas. Alhamdulillah senang sekali," katanya dalam pertanyaan rilisnya diterima Semarangku.com.

Dia menambahkan, jika pembelajaran secara daring seringkali mengalami kendala dan paling dominan yakni sulitnya menerima materi dari guru.

"Kendalanya jaringan. Kadang-kadang jaringan ngelag dan informasi dari guru ke kami itu putus-putus dan tidak jelas. Akhirnya kami kurang bisa memahami pelajaran. Agak sulit memahaminya kalau daring," jelasnya.

Dia pun menghimbau kepada seluruh siswa di Jawa Tengah untuk tetap menjaga dan mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Hari Ini, 5 April 2021, Pengorbanan Andin Kedua Kalinya Demi Orang Tersayang

Baca Juga: Kejutan Hari Paskah Justin Bieber Pada Penggemarnya di Seluruh Dunia, Ada Apa?

Menurutnya, virus Covid-19 tidak kasat mata dan masih terus mengintai siapa pun sampai sekarang.

"Jadi tetap harus jaga kesehatan, jaga prokes. Meskipun katanya grafik sudah turun, tapi jangan anggap sepele. Kalau nanti naik lagi kasusnya, kita nggak bisa kaya gini lagi, nggak bisa sekolah lagi. Jadi mari jaga prokes dengan baik," ucapnya.

Kebahagiaan juga dirasakan Najwa, siswi SMAN 1 Ungaran ikut memberikan komentar soal PTM di Jawa Tengah.

Dia mengungkapkan rasa kesenangannya bisa masuk ke sekolah dan bisa bertemu langsung dengan Gubernur Ganjar Pranowo.

"Seneng sekali bisa sekolah, karena udah lama nggak masuk sekolah. Apalagi tadi didatangi pak Ganjar, bangga banget rasanya. Sejak lulus dari SMP dan diterima di sini, baru pertama masuk. Jadi bisa ketemu teman-teman baru," katanya.

Baca Juga: Innalillah, 54 Orang Meninggal Dunia saat Insiden Banjir Bandang Flores Timur di NTT

Baca Juga: Tadar Pray For NTT Trending, Berikut Data Korban Banjir Bandang Flores Timur

Sama dengan siswa lain, kendala sekolah daring memang cukup menyulitkan. Materi yang disampaikan guru seringkali tidak dipahami dengan baik dan siswa sulit mencari penjelaan.

"Kalau di sekolah seperti ini lebih mudeng. Kalau ada yang susah, bisa ditanyakan langsung sama gurunya," ucapnya.

Sebelumnya, Ganjar Pranowo melakukan uji coba pembelajaran tatap muka (PTM) di Jawa Tengah dengan target sebanyak 140 sekolah jenjang SMP, SMA, SMK dan MA di berbagai daerah untuk melakukan tahap uji coba.

Uji coba PTM berlangsung mulai sekarang dan para siswa memberikan kesan belajar tatap muka di Jawa Tengah pertama kalinya.***

Editor: Sauqi Romdani

Tags

Terkini

Terpopuler