Astra Honda Motor Yogyakarta Gelar Kompetisi KPOP Dance Cover, Ini Cara Ikutnya!

- 18 September 2020, 08:28 WIB
 Sebelum pandemi COVID-19, dalam berbagai kesempatan Astra Motor Yogyakarta menggelar kegiatan sebagai wadah ekspresi kreativitas generasi muda dalam format offline. Salah satunya adalah KPOP Dance Competition yang diselenggarakan di Atrium Sleman City Hall (15-16/02).
Sebelum pandemi COVID-19, dalam berbagai kesempatan Astra Motor Yogyakarta menggelar kegiatan sebagai wadah ekspresi kreativitas generasi muda dalam format offline. Salah satunya adalah KPOP Dance Competition yang diselenggarakan di Atrium Sleman City Hall (15-16/02). /Astra Honda Motor/

SEMARANGKU - Astra Motor Yogyakarta selaku Main Dealer sepeda motor Honda di wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas menggelar kegiatan Virtual KPOP Dance Cover Competition, Sebagai bentuk dukungan terhadap ekspresi kreativitas.

Kegiatan tersebut digelar melalui platform instagram dengan periode 14-23 September 2020.

Untuk mengikuti kompetisi ini, setiap tim dengan anggota 3-10 orang wajib melakukan registrasi melalui kpopdance.hondaistimewa.id dan membuat video dance cover dengan durasi maksimal 5 menit.

Baca Juga: BLT Rp600 Tahap 4 Telah Disiapkan, Lengkapi Syarat Terbarunya Di Sini!

Baca Juga: Sinopsis Drakor W Two Worlds Apart di Trans TV Episode 5, Jumat 18 September, Akhir Kisah Kang Cheol

Video yang akan dikompetisikan tersebut wajib diunggah menggunakan fitur Instagram TV pada periode yang telah ditentukan.

Penjurian kompetisi ini akan dilakukan secara live pada tanggal 26 September 2020 dengan memperebutkan total hadiah Rp3.500.000,-.

“Dalam kondisi sebelum pandemi kami menyelenggarakan kompetisi sejenis ini dalam bentuk live di atrium mall atau pusat keramaian lainnya. Dengan kondisi saat ini, agar tetap bisa menyediakan wadah bagi kreativitas generasi muda kami mencoba untuk memodifikasinya ke dalam konsep digital.” tutur Marketing Manager Astra Motor Yogyakarta
Thomas Pradu Eka Putra.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Realme Narzo 20 Pro Jelang Perilisan Resmi Pekan Depan

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Astra Honda Motor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x