Hasil Balapan F1 GP Monaco 2023: Verstappen dan Alonso Tak Terkejar, Ocon Pastikan Posisi Ketiga

29 Mei 2023, 11:57 WIB
Hasil Balapan F1 GP Monaco 2023: Verstappen dan Alonso Tak Terkejar, Ocon Pastikan Posisi Ketiga /Foto: REUTERS/Piroschka Van De /REUTERS

SEMARANGKU – Pembalap jagoan Red Bull, Max Verstappen, kembali menunjukkan dominasinya di balapan F1 GP Monaco 2023 Minggu malam (29/05) WIB.

Super Max seolah tanpa beban menguasai trek jalanan Monte Carlo meskipun balapan sempat diwarnai turun hujan hingga memenangi balapan dengan mulus di putaran 78.

Pertahanan yang solid juga ditunjukkan oleh pilot veteran Aston Martin, Fernando Alonso, yang mempertahankan posisi kedua meskipun sempat terjadi kesalahpahaman di pit stop.

Baca Juga: Deretan Momen Apes Charles Leclerc di F1 GP Monaco, Mulai dari Gagal Start hingga Dizalimi Kru Tim Sendiri

Sementara itu posisi ketiga dikunci oleh mantan rekan setim Alonso di Alpine, Esteban Ocon, yang turut bertahan bak singa dari gempuran duo Ferrari dan Mercedes.

Jalannya balapan

Putaran pertama balapan sudah dibuka dengan adanya insiden Nico Hülkenberg dari Haas yang menyerempet sopir Williams Logan Sargeant di turunan Mirabeau. Pada turunan legendaris ini sendiri sempat terjadi tumpukan mobil balap bersamaan dengan insiden tersebut.

Rekan setim dan anak didik Alonso, Lance Stroll, menjadi salah satu pembalap yang terjejas dalam insiden di Mirabeau ini. Akibat insiden tersebut, mobil AMR23 yang disetirnya mengalami kebocoran ban kanan belakang imbas dari menyerempet tembok pembatas.

Pada lap ke-11 pembalap Ferrari, Carlos Sainz, terlibat senggolan dengan Ocon. Moncong mobil SF-23 Smooth Operator menyundul mobil A523 Estie Bestie hingga mengakibatkan kerusakan pada bagian sayap depan. Sainz sendiri juga terlihat sedikit kehilangan kendali dan keluar garis di chicane Nouvelle setelah menabrak mobil Ocon.

Insiden yang melibatkan duo Haas dan Sargeant di turunan Mirabeau kembali terjadi di putaran ke-18. Bedanya, kali ini Kevin Magnussen yang terlibat kontak dengan Sargeant dengan ban kiri depan K-Mag menghantam ban kanan depan produk akademi Williams tersebut.

Pada putaran ke-34 Sainz sempat mencak-mencak di radio tim. Putra pereli Carlos Sainz Cenamor yang dikenal kalem ini tidak terima disuruh melakukan pit stop untuk menghadang kartu as Mercedes Lewis Hamilton.

“Saya sudah betul, ini yang maksudnya saya bilang!”, bentak Sainz. “Saya tidak peduli dengan Hamilton, saya sudah cepat betul” geramnya lagi di radio tim.

Pada putaran ke-36 giliran Sergio Pérez yang menyundul Magnussen. Start dari posisi juru kunci, sang Raja Meksiko menyambar K-Mag di tikungan Nouvelle hingga merusak sayap depan mobil RB19 yang dikemudikannya.

Hujan mulai turun sekitar putaran ke-52. Pada waktu inilah Alonso hampir mengalami petaka. Terpantau El Plan memasuki pit stop. Anehnya, ibarat masuk angin kru tim tidak langsung meminta Alonso mengganti ke ban intermediat namun menggantinya dulu dengan ban medium.

Alhasil Alonso menjadi keteteran. Terlebih lagi Sainz rekan senegaranya sempat melintir di turunan Mirabeau pada lap ke-55. Sadar akan hal tersebut dan masih menyimpan gap yang cukup jauh dengan Ocon, Alonso akhirnya kembali mengganti ban ke tipe intermediat yang seharusnya sudah dipasang di lap ke-52.

Di sisi lain rekan setim Hamilton, George Russell terlihat bertabrakan dengan Checo Pérez. Tetapi karena dianggap masuk trek kembali secara tidak aman maka Russell diganjar penalti lima detik oleh steward FIA.

Lance Stroll juga harus mengakhiri balapan lebih cepat akibat kegagalan suspensi depan. Mobil dari putra Lawrence Stroll ini menabrak tembok pembatas dan menyebabkan roda depannya macet hingga harus menyingkir lebih awal.

Pada putaran ke-68 duo McLaren Lando Norris dan Oscar Piastri mengamankan tiga poin terakhir yang ada di grid. Kedua pembalap Tim Pepaya dengan mudah melibas pemimpin AlphaTauri Yuki Tsunoda yang sempat membuat kesalahan personal.

Pada akhirnya balapan dimenangkan oleh Max Verstappen. Putra Jos Verstappen ini unggul 22 detik lebih dari Alonso yang bertengger di posisi kedua. Adapun posisi ketiga ditempati oleh Esteban Ocon yang tampil tak kalah impresif dengan bertahan bak singa dari gempuran duo Mercedes dan Ferrari.

Pembalap tuan rumah, Charles Leclerc harus puas menempati posisi keenam, mundur dua posisi dari musim sebelumnya. Sementara duo McLaren Norris dan Piastri sukses mengunci tiga poin terakhir balapan ikonik di Monte Carlo ini. Adapun untuk Pérez ini adalah kali pertama ia gagal meraih poin sejak GP Austria musim lalu.

Baca Juga: Raih Hasil Kualifikasi Terbaik F1 2023 di GP Monaco, Esteban Ocon: Saya Serasa Berada di Neraka!

Berikut adalah hasil lengkap balapan GP Monaco 2023 Minggu malam (28/05) WIB:

  1. Max Verstappen (Red Bull Racing Honda-RBPT; +25 poin)
  2. Fernando Alonso (Aston Martin Aramco Mercedes; +18 poin)
  3. Esteban Ocon (Alpine Renault; +15 poin)
  4. Lewis Hamilton (Mercedes-AMG; +13 poin dari lap tercepat)
  5. George Russell (Mercedes-AMG; +10 poin)
  6. Charles Leclerc (Ferrari; +8 poin)
  7. Pierre Gasly (Alpine Renault; +6 poin)
  8. Carlos Sainz (Ferrari; +4 poin)
  9. Lando Norris (McLaren Mercedes; +2 poin, +1 lap)
  10. Oscar Piastri (McLaren Mercedes; +1 poin, +1 lap)
  11. Valtteri Bottas (Alfa Romeo Ferrari; +1 lap)
  12. Nyck de Vries (AlphaTauri Honda-RBPT; +1 lap)
  13. Zhou Guanyu (Alfa Romeo Ferrari; +1 lap)
  14. Alexander Albon (Williams Mercedes; +1 lap)
  15. Yuki Tsunoda (AlphaTauri Honda-RBPT; +2 lap)
  16. Sergio Pérez (Red Bull Racing Honda-RBPT; +2 lap)
  17. Nico Hülkenberg (Haas Ferrari; +2 lap)
  18. Logan Sargeant (Williams Mercedes; +2 lap)
  19. Kevin Magnussen (Haas Ferrari; gagal finis)
  20. Lance Stroll (Aston Martin Aramco Mercedes; gagal finis)

Lap tercepat: Lewis Hamilton (Mercedes AMG; 1:15.650, lap 33)

Itulah tadi hasil balapan dari GP Monaco yang sempat diwarnai hujan Minggu malam tadi (28/05) WIB. Jangan lewatkan balapan F1 selanjutnya di GP Spanyol 2023 yang akan tayang hari Minggu tanggal 4 Juni 2023 eksklusif di platform streaming beIN Sports Connect.***

Editor: Fitriyatur Rosidah

Tags

Terkini

Terpopuler