PSSI Bangun Kerja Sama dengan Sepakbola Jepang, Upaya Ciptakan Liga Berkualitas di Indonesia

- 22 Mei 2023, 08:27 WIB
PSSI Bangun Kerja Sama dengan Sepakbola Jepang, Upaya Ciptakan Liga Berkualitas di Indonesia
PSSI Bangun Kerja Sama dengan Sepakbola Jepang, Upaya Ciptakan Liga Berkualitas di Indonesia /Instagram Erick Thohir

SEMARANGKU  - Ketua Umum Persatuan Sepakbola Indonesia (PSSI) Erick Thohir, mengatakan bahwa Indonesia akan menjalin Kerjasama dengan Federasi Sepak Bola Jepang (JFA).

Rencana kerja sama tersebut dilakukan oleh Erick Thohir saat mendampingi Presiden Jokowi dalam KTT G7 yang digelar di Hiroshima, Jepang.

Selesai acara KTT G7, Erick thohir selaku ketum PSSI pergi ke Tokyo untuk berunding terkait rencana kerja sama antara sepakbola Indonesia dan sepakbola Jepang.

Baca Juga: Polisi Panggil Penjual Tiket Konser Coldplay di Jakarta Buntut dari Banyaknya Kasus Penipuan

Pernyataan terkait rencana Kerjasama PSSI dengan federasi sepakbola Jepang, disampaikan langsung melalui akun resmi Instagram Erick Thohir.

‘’Setelah selesai mendampingi Presiden Joko Widodo di KTT G7 di Hiroshima, saya langsung menuju Tokyo untuk membicarakan kerja sama dengan Federasi Sepak Bola Jepang (JFA),’’ tulis Erick Thohir pada 21 Mei 2023.

Mantan pemilik Inter Milan tersebut juga menyampaikan beberapa poin penting dalam kerja sama dengan federasi sepakbola Jepang nantinya.

Poin pertama adalah Benchmarking pengelolaan Liga. Dan point yang terakhir adalah Penggunaan pengawasan dan peningkatan kualitas wasit Indonesia.

Kedua poin yang disebutkan di atas adalah salah satu Langkah untuk membangun sepak bola yang baik.

‘’Ini adalah bagian pembangunan sepak bola Indonesia yang kita inginkan,’’ katanya

dengan sepakbola yang berkualitas, maka akan tercipta pula pemain liga dan tim nasional yang berkualitas.

’’Dengan liga yang berkualitas kita dapat menciptakan pemain dan tim nasional berkualitas juga,’’ ujar Erick Thohir.

Ketum PSSI ini juga meminta doa kepada masyarakat agar semua usaha yang dilakukan demi kemajuan sepakbola Indonesia bisa berjalan dengan lancar.

‘’Bismillah, mohon doanya semoga dilancarkan demi sepakbola Indonesia yang bersih dan berprestasi,’’ tutup Erick.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 53 Resmi Dibuka, Ayo Segera Daftar, Simak Syarat dan Cara Pendaftarannya di Sini! 

Sepak bola Indonesia terutama liga domestic memang sedang membutuhkan perubahan terutama dari segi sistemnya.

Liga Indonesia juga diisukan akan menggunakan sistem var untuk menunjang kualitas sepakbola yang berkualitas.

Semoga kedepan sepakbola Indonesia bisa lebih baik lagi dan maju, sehingga kualitas pemain kita juga menjadi lebih baik dan bisa bersaing di level Internasional.***

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x