Jelang ASEAN ParaGames 2022, Kontingen Myanmar Jadi Negara Pertama Tiba di Solo

- 27 Juli 2022, 18:27 WIB
Jelang ASEAN ParaGames 2022, Kontingen Myanmar Jadi Negara Pertama Tiba di Solo
Jelang ASEAN ParaGames 2022, Kontingen Myanmar Jadi Negara Pertama Tiba di Solo // Jatengprov.go.id



SEMARANGKU - Terdapat 11 kontingen yang bertanding di ASEAN Para Games 2022, peserta dari negara Myanmar menjadi kontestan pertama yang tiba terlebih dahulu di kota Solo.

Sejatinya event ASEAN Para Games diadakan di Vietnam karena alasan ekonomi dan kesulitan dalam mempersiapkan tempat dan fasilitas di tengah pandemi Covid-19, Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah baru.

ASEAN Para Games pun resmi diperlombakan tahun 2022 dengan mengambil venue pertandingan di Solo, Karanganyar, dan Semarang setelah sanksi dari WADA dicabut pada 16 Februari lalu.

Mayoritas cabor akan diselenggarakan di Solo, sementara cabor bola voli duduk dijadwalkan mentas di GOR UTP, Karanganyar.

Baca Juga: Update Klasemen Sementara BRI Liga 1 2022-2023: Persebaya Urutan ke Berapa?

Awalnya, cabor renang juga di Karanganyar sebab kurang persiapan dipindahkan ke Semarang tepatnya kompleks Olahraga Jatidiri.

Dan, kota Solo pun menyambut kedatangan kontingen negara peserta ASEAN Para Games 2022 yang mulai berdatangan di Bandara Adi Soemarmo pada hari Selasa kemarin.

Kontingen Myanmar menjadi negara pertama yang tiba di Solo pada Selasa pagi kemudian disusul kontingen negara-negara lain.

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming dalam sela-sela kedatangan peserta ASEAN Para Games 2022 menuturkan bahwa Myanmar yang pertama tiba di bandara Adi Soemarmo kemudian berturut-turut disusul oleh negara peserta lainnya.

Baca Juga: Potensi Gempa Megathrust dan Tsunami di Pantai Selatan Jawa Bukan Ramalan, Begini Imbauan BMKG

"Hampir semua hari ini datang. Pagi Kontingen Myanmar, terus jam 12.00 sampai magrib datang hampir berbarengan Thailand, Malaysia dan lain-lain." tutur Gibran Rakabuming.

Sebagai tuan rumah ajang ini, Indonesia mengirim total 321 atlet. Sementara kontingen Thailand membawa 312 atlet menjadi terbanyak kedua disusul Filipina dengan 144, serta Vietnam dengan membawa kekuatan atlet 126 orang.

Sedangkan kontingen Brunei dan Timor-Leste menjadi dua negara peserta yang mengirim atlet dalam jumlah paling sedikit, yakni 15 atlet.

Terdapat 11 cabor yang akan dipertandingkan nanti di ASEAN Para Games 2022 antara lain, Panahan, Atletik, Bulu tangkis, Catur, Sepakbola 7x7, Bola gawang, Judo, Bola voli duduk, Angkat berat, Renang, Tenis meja, Bola basket kursi roda, Tenis kursi roda, dan Boccia kecuali cabor Bersepeda.

Alhasil, selama perhelatan ASEAN Para Games 2022 yang dilakukan di kota Solo, Persis Solo memulai kiprah bersejarah mengarungi kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-23 akan memakai stadion Moh.Soebroto, Magelang.

Sebab homebase Persis Solo yakni stadion Manahan akan dipakai untuk upacara pembukaan, beberapa pertandingan cabor ASEAN Para Games 2022 hingga closing ceremony pada awal bulan Agustus mendatang.

Jadwal dan agenda event ASEAN Para Games 2022 ini digelar mulai 30 Juli sampai dengan 6 Agustus tahun ini.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x