Bagaimana Cara Kalahkan Marc Marquez, Ini Tips dari Casey Stoner

- 14 Juni 2020, 11:53 WIB
Marc Marquez pembalap hebat yang masih bisa dikalahkan. / motogp.com
Marc Marquez pembalap hebat yang masih bisa dikalahkan. / motogp.com /

SEMARANGKU – Tak bisa dipungkiri jika Marc Marquez dari tim Repsol Honda adalah pembalap terbaik saat ini. Keberhasilannya meraih 8 kali juara dunia adalah hal yang sulit dicapai oleh pembalap manapun.

Musim ini akan menjadi yang terketat dalam sejarah dimana balapan akan terus menerus dilakukan tiap minggunya bahkan di sirkuit yang sama dalam waktu 2 minggu.

Marquez masih jadi kandidat kuat untuk juara dunia 2020, namun meski sangat susah dikalahkan, Casey Stoner memberi tips buat para pembalap bagaimana cara mengalahkannya.

 Baca Juga: Tim MotoGP Asal Jepang Pusing, Teknisinya Terbentur Aturan Pembatasan Perjalanan

Casey Stoner adalah mantan juara dunia MotoGP yang harus keluar karena ada tekanan politis di timnya. Dia mengaku jika saat itu Marc Marquez tidak ingin ada dia di tim Repsol Honda dan akhirnya dia memutuskan cabut dari tim Repsol dan memilih meninggalkan MotoGP pada akhir 2012.

Semua orang sangat berharap dirinya bisa tampil melawan Marc Marquez namun sayang tidak kesampaian. Tantangan melawan Marc Marquez tetap menjadi impian bagi banyak penggemar, tetapi mantan pembalap itu mengungkapkan beberapa tips dan saran.

Musim MotoGP 2013 akan dikenang untuk debut Marc Marquez dan untuk pertandingan yang tidak terjawab melawan Casey Stoner yang "mengundurkan diri". Pembalap asal Australia ini meninggalkan balap pada usia 26, mengumumkan perpisahannya di balapan Le Mans 2012.

 Baca Juga: Kemenpora Rilis Protokol Kesehatan, Ini Tanggapan Anggota Komisi X

Pada 2015 ia menawarkan diri untuk menggantikan Dani Pedrosa yang cedera, tetapi HRC tidak mengijinkannya, mungkin atas permintaan sang juara saat itu Marc Marquez agar Stoner jangan sampai mengganggunya. Tidak boleh ada matahari kembar di tiim ini begitu sangkaan banyak orang.

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: MotoGP


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x