Waspada! Efek Samping Konsumsi Kunyit Secara Berlebihan: Salah Satunya  Memicu Reaksi Alergi

- 11 Maret 2023, 09:43 WIB
Waspada! Efek Samping Konsumsi Kunyit Secara Berlebihan: Salah Satunya  Memicu Reaksi Alergi
Waspada! Efek Samping Konsumsi Kunyit Secara Berlebihan: Salah Satunya  Memicu Reaksi Alergi /Pixabay/stevenpb/

 

SEMARANGKU- Kunyit merupakan salah satu rempah yang kaya manfaat, akan tetapi jika dikonsumsi secara berlebihan akan memicu efek samping.

Salah satu efek samping dari konsumsi kunyit secara berlebihan adalah memicu reaksi alergi. 

Beda halnya jika kunyit dikonsumsi secara tepat, tentu akan memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh. 

Dalam hal ini bukan berarti kunyit yang kaya akan manfaat dapat dikonsumsi tanpa batas. Tetap ada batas konsumsi untuk mendapatkan manfaat. 

Baca Juga: Jangan Sepelekan! Lakukan 5 Kebiasaan Sederhana yang Membuatmu Kaya ala Para Miliarder Dunia

Tahukah Anda apabila mengkonsumsi kunyit secara berlebihan menimbulkan efek samping yang tidak baik untuk kesehatan tubuh? 

Pertama, konsumsi kunyit secara berlebih dapat meningkatkan potensi terkena batu ginjal. Ini dikarenakan kunyit tinggi oksalat, apabila dikonsumsi secara berlebih akan memicu pembentukan batu ginjal. Selain tinggi oksalat juga tinggi potasiumnya. 

Kedua, akan berpotensi terjadi pendarahan berlebih. Seperti halnya pada perempuan yang sedang haid, konsumsi kunyit berlebih akan membuat darah haid lebih banyak dari biasanya. Dan untuk wanita hamil akan mengakibatkan keguguran yang ditandai dengan pendarahan. 

Ketiga, dapat menyebabkan gastrointestinal. Melansir dari sps.nhs.uk yang diakses pada (09/03/2023), gastrointestinal yang paling umum adalah sakit perut, mual, dispepsia, sembelit dan gangguan pencernaan lainnya.  

Keempat, meningkatkan resiko batu empedu dan masalah kantung empedu. Ini karena kunyit memiliki kandungan oksalat yang tinggi dan juga kandungan kurkumin dalam kunyit mendorong kantong empedu untuk menghasilkan banyak empedu. 

Kelima, kunyit dapat menurunkan tekanan darah. Tekanan darah yang terlalu rendah akan bermasalah mengakibatkan penyakit anemia, ini dikarenakan kandungan kurkumin yang ada pada kunyit akan menurunkan perlekatan zat besi oleh sel darah merah.

Baca Juga: Kecanduan Belanja adalah Tanda Gangguan Kesehatan Mental? Yuk Kenali 4 Tanda Anda Kecanduan Belanja

Keenam, kunyit dapat menyebabkan reaksi alergi diketahui sudah terdapat beberapa orang yang telah melaporkan dermatitis kontak dan urtikaria karena kontak dengan kunyit. Senyawa yang ada di dalam kunyit dapat menyebabkan ruam, pecah-pecah, hingga sesak nafas. 

Dari penjelasan diatas maka dapat diketahui efek samping mengkonsumsi kunyit secara berlebih bagi kesehatan tubuh. Singkatnya kunyit kaya akan manfaat jika dikonsumsi secara tepat, akan tetapi jika dikonsumsi secara berlebih akan berbahaya bagi kesehatan.

Apabila hendak mengkonsumsi air rebusan kunyit disarankan maksimal 2 kali sehari pagi dan malam.  Atau konsumsi kunyit secukupnya dengan takaran satu sendok teh sehari.

Untuk menambahkan cita rasa agar tidak hambar bisa tambahkan madu secukupnya. Atau bisa juga ditambahkan bahan-bahan seperti lemon, teh dan lain2 yang direkomendasikan untuk menjaga kesehatan tubuh dan mengobati penyakit.***

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah