Rekomendasi 6 Warna Baju Yang Membuat Anda Tampak Lebih Menarik

- 27 Februari 2023, 09:15 WIB
Rekomendasi 6 Warna Baju Yang Membuat Anda Tampak Lebih Menarik
Rekomendasi 6 Warna Baju Yang Membuat Anda Tampak Lebih Menarik /our-team/

 


SEMARANGKU - Baju sebagai pakaian atas merupakan poin penting untuk membuat anda tampil menarik. Ada 6 rekomendasi warna baju yang dapat menunjang penampilan anda.


Pakaian merupakan simbol penampilan, orang-orang secara umum akan menilai anda dari pakaian yang anda kenakan.


Mengenakan baju dengan warna-warna di bawah ini akan membuat anda tampak lebih menarik, berikut 6 rekomendasi warna untuk baju :

Baca Juga: iPhone XR VS iPhone SE Generasi 2 Lebih Murah Mana Usai Turun Harga? Cek di Sini


1. Merah

Warna merah dianggap sebagai warna yang paling seksi untuk pakaian, dan membuat pemakainya lebih menarik dan tampak lebih percaya diri.

Sebagai warna yang cerah, merah akan membuat anda tampak lebih ceria dan berenergi. Warna ini sangat cocok dikenakan bagi mereka yang berkulit cerah, tetapi warna merah yang lebih gelap juga dapat dikenakan untuk orang yang memiliki warna kulit gelap.


2. Hitam

Warna hitam disebut sama menariknya dengan warna merah. Hitam melambangkan elegan, kemewahan, dan kedewasaan, sehingga banyak digunakan untuk acara formal atau pesta.

Warna hitam cocok dipadukan dengan warna putih, coklat, merah, atau emas untuk memberikan kesan kontras.

Namun, sebaiknya hindari memadukan warna hitam dengan warna gelap lainnya seperti biru gelap atau ungu tua karena memberikan kesan terlalu suram.


3. Pink

Identik dengan warna untuk wanita, pink sebenarnya juga bisa digunakan untuk pria. Pink melambangkan warna cinta dan kelembutan, sehingga memberikan kesan feminim dan ceria.

Pink memiliki banyak variasi warna, mulai dari pink terang hingga pink gelap. Memadukan warna pink dengan warna putih atau hitam akan memberikan kesan elegan.

Selain itu, warna pink juga bisa dipadukan dengan warna netral seperti abu-abu, coklat atau navy.


4. Putih

Putih merupakan simbol kesucian dan kesederhanaan. Warna putih banyak digunakan untuk upacara keagamaan.

Baju berwarna putih memberikan kesan bersih dan elegan, tetapi noda kotoran akan mudah tampak di warna putih.

Warna putih sebagai warna netral hampir cocok dipadukan dengan segala warna.

Putih nampak bagus dikenakan siapa saja. Namun, pastikan baju putih yang kamu gunakan tidak kusut atau kotor.

Baca Juga: Xiaomi Redmi Note 11 Dibekali Kamera Superior, Cocok Buat Kamu yang Hobi Fotografi, Cek Harganya di Sini


5. Biru laut

Biru laut terlihat bagus pada siapapun yang menggunakannya. Baju berwarna biru laut tampak sempurna jika dipadukan dengan bawahan dengan warna cerah yang netral.


6. Biru Muda

Biru dikaitkan dengan ketenangan, kepercayaan & keandalan. Biru juga warna terbaik untuk wawancara kerja.


Warna-warna baju diatas dapat membuat anda tampil lebih menarik, pastikan memilih paduan warna yang sepadan agar penampilan anda lebih nyaman dipandang.***

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x