Kenali Gejala Ketombe Basah dan Cara Mengatasinya

- 9 Februari 2023, 06:25 WIB
Kenali Gejala Ketombe Basah dan Cara Mengatasinya
Kenali Gejala Ketombe Basah dan Cara Mengatasinya /pexels.com/Bennie Lukas Bester

Lidah buaya mengandung enzim pembersih seperti oksidase, amilase, dan katalase dan vitamin B, C, dan E serta glikoprotein.


Gel lidah buaya bisa membantu menghilangkan sel kulit mati, penumpukan minyak, dan timbunan lemak yang menyumbat folikel rambut yang menyebabkan ketombe basah.


Caranya adalah Oleskan gel lidah buaya ke seluruh kulit kepala. Rendam handuk dalam air panas dan peras. Bungkus kepala dengan handuk panas tersebut dan biarkan selama setengah jam.


Setelah itu, Cuci gel lidah buaya dengan shampo yang biasa kamu gunakan. Lakukan hal ini selama tiga kali dalam seminggu.


Cuka sari apel

Sifat asam cuka sari apel mengubah pH kulit kepala, sehingga jamur penyebab ketombe sulit tumbuh


Kamu hanya perlu ½ cangkir cuka sari apel untuk menghilangkan ketombe basah untuk setiap kali treatment.


Caranya adalah sebagai berikut: Oleskan cuka sari apel ke seluruh kulit kepala dan pijat dengan lembut. Biarkan selama 10 menit. Setelah itu, Cuci bersih dengan shampo. Lakukan rutinitas ini seminggu sekali.

Baca Juga: Info Loker Perum PPD Buka Lowongan Kerja, Cek Tanggal, Syarat dan Cara Daftarnya
Jus lemon

Air perasan lemon berfungsi sebagai antimikroba dan membantu menghilangkan jamur penyebab ketombe basah.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x