Lezat! Resep Balado Bola Daging dan Es Kopi Jeli Ala Devina Hermawan, Cara Buatnya Simple dan Praktis

14 April 2023, 10:56 WIB
Lezat! Resep Balado Bola Daging dan Es Kopi Jeli Ala Devina Hermawan, Cara Buatnya Simple dan Praktis /YouTube Devina Hermawan

SEMARANGKU – Berikut resep balado bola daging dan es kopi jeli Ala Devina Hermawan.

Cara pembuatannya simple dan praktis, membuat resep balado bola daging dan es jeli ini mudah untuk dipraktekkan.

Berikut bahan dan cara pembuatan resep balado bola daging dan es kopi jeli Ala Devina Hermawan.

Baca Juga: Resep Bihun Goreng Solaria Ala Chef Devina Hermawan, Jadi Rekomendasi Menu Buka Puasa yang Praktis

Bahan Balado Bola Daging Ala Devina Hermawan

-          500 gram daging sapi cincang

-          2 lembar roti tawar

-          100 ml air

-          1 butir telur

-          1 sendok teh bawang merah goreng

-          1 sendok teh bawang putih bubuk

-          1 sendok teh kaldu jamur

-          1 sendok teh garam

-          1 sendok makan gula pasir

-          ½ sendok teh lada putih

 

Bahan bumbu halus

-          1 sendok teh terasi

-          120 ml minyak

-          6 siung bawang putih, potong

-          7 siung bawang merah, potong

-          5 butir kemiri, geprek

-          1 buah tomat merah, potong

-          140 gram cabai merah tanjung, potong

 

Bahan lainnya:

-          10 siung bawang merah, iris

-          15 buah cabai rawit merah

-          1 batang serai, geprek

-          4 lembar daun jeruk

-          2 lembar daun salam

-          400 gram kentang

-          100 ml air

-          1 ½ sendok garam

-          2 sendok teh kaldu jamur/penyedap

-          ½ sendok teh lada putih

-          1 sendok makan gula pasir

-          Tepung terigu untuk pelapis

 

Bahan es kopi jeli:

-          Jeli rasa kopi

-          Sirup gula aren

-          Es batu

-          Kopi latte macchiato

Baca Juga: Renyah dan Gurih! Resep Kastengel Premium Tanpa Cetakan Ala Devina Hermawan, Menjadi Hidangan Wajib Lebaran

Cara Pembuatan

  1. Sobek-sobek roti, pindahkan ke dalam mangkuk lalu tambahkan air, aduk rata
  2. Di dalam mangkuk, campurkan daging, roti tawar, telur, bawang goreng, garam, kaldu jamur, bawang putih bubuk, merica, dan gula pasir, aduk hingga lengket
  3. Potong-potong kentang lalu goreng selama 3 menit, tiriskan
  4. Bentuk bulat adonan dengan sendok atau masukan adonan ke dalam plastik segitiga kemudian semprotkan dan gunting
  5. Balurkan ke dalam tepung terigu, bentuk bulat lalu goreng beberapa saat, tiriskan
  6. Masukan bawang putih, bawang merah, kemiri, cabai merah tanjung, terasi, dan minyak ke dalam blender, haluskan kemudian masukan tomat, blender hingga halus
  7. Panaskan wajan, tumis bumbu halus di api sedang kecil hingga wangi lalu masukkan bawang merah, serai, daun salam, daun jeruk, dan cabai rawit merah, masak hingga matang
  8. Masukan kentang dan bola dagingkemudian tambahkan air, garam, kaldu jamur, lada putih, dan gula pasir, masak sesaat hingga meresap
  9. Susun balado bola gading ke dalam piring saji
  10. Untuk es jeli kopi, parut jeli, sisihkan
  11. Di dalam gelas, masukkan sirup gula aren, es batu, jeli kopi, dan kopi latte macchiato
  12. Balado bola daging dan es kopi jeli siap disajikan

Itulah resep balado bola daging dan es jeli Ala Devina Hermawan yang bisa dibuat sendiri di rumah.*** 

Editor: Fitriyatur Rosidah

Tags

Terkini

Terpopuler