BUNTUT INVASI RUSIA! Ukraina Putuskan Hubungan Diplomatik dengan Moskow

- 25 Februari 2022, 17:05 WIB
BUNTUT INVASI RUSIA! Ukraina Putuskan Hubungan Diplomatik dengan Moskow
BUNTUT INVASI RUSIA! Ukraina Putuskan Hubungan Diplomatik dengan Moskow / REUTERS/Jonathan Ernst/

SEMARANGKU - Ukraina memutuskan hubungan diplomatik dengan Moskow, sebagai buntut invasi yang dilakukan oleh Rusia.

Perihal pemutusan hubungan diplomatik Ukraina dengan Moskow disampaikan oleh Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, di tengah invasi Rusia.

Sebagai respon atas invasi Rusia, Ukraina memutuskan hubungan diplomatik dengan Moskow.

Pemutusan hubungan diplomatik Kiev dengan Moskow tersebut menandai putusnya hubungan pertama sejak Rusia dan Ukraina menjadi negara merdeka setelah runtuhnya Uni Soviet pada 1991.

Baca Juga: Erdogan Sebut Invasi Rusia ke Ukraina Sebagai Pukulan bagi Perdamaian Regional, Ankara Kecam Langkah Moskow

“Kami memutuskan hubungan diplomatik dengan Rusia,” ujar Zelensky dalam pesan video pada Kamis, 24 Februari 2022, dikutip dari Al Jazeera.

Zelensky juga mempertegas bahwa Ukraina akan membela diri.

“Ukraina membela diri dan tidak akan melepaskan kebebasannya, tidak peduli apa yang dipikirkan Moskow. Rusia dengan keji dan bunuh diri menyerang negara kita di pagi hari. Sama seperti yang dilakukan Jerman fasis selama perang dunia kedua,” pungkasnya.

Sekedar informasi, Ukraina dan Rusia mempertahankan hubungan sepanjang sejarah hubungan yang kompleks yang mencakup dua revolusi pro-Barat di Kiev pada tahun 2004 dan 2014 yang sangat ditentang oleh Kremlin.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x