Miris, Balik ke Tanah Air Pengungsi Meksiko Justru Jadi Incaran Penculikan dan Pemerkosaan

12 November 2021, 17:00 WIB
Miris, Balik ke Tanah Air Pengungsi Meksiko Justru Jadi Incaran Penculikan dan Pemerkosaan /Reuters

SEMARANGKU - Situasi miris terjadi menimpa para pengungsi Meksiko yang baru saja tiba di tanah air.

Kembali ke tanah air, pengungsi Meksiko yang berasal dari Amerika justru menghadapi ancaman baru.

Pasalnya, para pengungsi Meksiko justru menjadi incaran dari penculikan serta pemerkosaan di tanah air nya sendiri.

Baca Juga: Necis dengan Outfit Balapan, Jokowi 'Icipi' Sirkuit Mandalika di NTB, Ternyata Harga Outfitnya Segini

Seorang korban bernama Jorge Geovanni Diaz pun memberika kesaksiannya atas nasib miris yang mereka terima.

Ia menceritakan bahwa saat itu ia merasa putus asa, sehingga memanggil penyelundup agar bisa menyebrangi sungai.

Alih-alih berhasil mencapai seberang, Jorge serta keluarganya justru disambut dengan orang bersenjata.

Mereka kemudian dibawa ke sebuah penangkaran, di mana Jorge dan keluarga dijadikan sebagai sasaran bisnis kiriminal.

Dikutip Semarangku dari Reuters,imigran Meksiko lain yang berasal dari Amerika pun memberika kesaksian serupa.

Baca Juga: Tak Nampak Canggung, Jokowi Jajal Sirkuit Mandalika di NTB dengan Motor Custom Terbarunya

“Mobil-mobil akan mendatangi saya dan berkata, 'Masuk ke sini, masuk ke sini, masuk ke mobil bersama kami.' Saya takut dan tidak masuk ke mobil.” kata imigran lain.

Para penjahat menyiksa beberapa migran yang diculik dengan pukulan di sekujur tubuh.

Imigran asal Meksiko yang baru saja kembali dari Amerika ini dipaksa untuk membayar sejumlah uang tebusan.

Tak hanya itu, wanita pun menjadi korban kekerasan seksual dan pemerkosaan.

Menurut kelompok pro-imigran Human Rights First, setidaknya 6.356 imigran telah menjadi korban penculikan, pelecehan atau serangan sejak Januari 2021.

Baca Juga: Ternyata Bagian Tubuh Ini Jadi Tempat Favorit Jin Bersinggah Jika Tidak Dibersihkan! Salah Satunya Adalah Kuku

Sementara itu, beberapa imigran Meksiko lainnya yang baru datang dari Amerika pun dibuat kebingungan.

Pasalnya, para imigran tersebut dimintai sebuah kata sandi yang tak mereka pahami.

Jika tidak memiliki kata sandi yang dimaksud, maka para imigran pun akan dipaksa untuk membayar uang denda atau tebusan.***

Editor: Khansa Amirah Rasyida

Sumber: Reuters

Tags

Terkini

Terpopuler